Latihan Fisik, Basarnas Ternate Laksanakan Long March 42 KM

Maluku Utara69 Dilihat
Perjalanan personil Long March Basarnas Klas B Ternate

Ternate, medianasional.id – Tidak kurang dari 22 personil Basarnas Klas B Ternate melaksanakan Long March sejauh 42 KM mengililingi Kota Ternate yang terletak di Provinsi Maluku Utara.

Latihan fisik itu, dimulai dari (16/12/2018) pagi sekitar pukul 06.00 WIT, dengan rute start tepatnya di Kantor Basarnas Ternate dan kemudian finis kembali d tempat yang sama pada malam hari pukul 20.00 WIT.

Di sela-sela long march tersebut, Kepala Basarnas Ternate, M Arafah beserta para pejabat Basarnas Ternate lainya turut hadiri mengikuti jalan kaki demi memberikan semangat para personilnya.

Berdasarkan rilis yang di terima medianasional.id ia menyampaikan Kegiatan ini merupakan salah satu materi latihan bagi para personil Tenaga Pendukung Rescue Basarnas Ternate.

Sementara, pesan yang disampaikan orang nomor satu Basarnas Ternate itu, kepada personilnya untuk selalu mengikuti setiap kegiatan latihan dengan penuh semangat, gembira dan penuh rasa tanggung jawab. Karena, pembinaan fisik sangatlah penting yang diperlukan untuk menjaga kekuatan dan stamina demi menunjang pelaksanaan Operasi SAR nantinya. “karena pekerjaan yang kita lakukan sangat berat nantinya kalau sudah berada di medan sesungguhnya” terangnya.

“ Kalian adalah Personil yang handal dan hebat karena berhasil melaksanakan rute 42 km tanpa ada yang tumbang,” ujar Kakansar Ternate dalam memberikan semangat. (Safrin Sg)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.