Kembali Nyaleg, Yardin : Semua Serahkan pada Masyarakat dan Tuhan

Raja Ampat287 Dilihat

Raja Ampat, medianasional.id – Politisi Partai Demokrat, Yardin kembali mencalonkan diri sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Raja Ampat. Periode 2024-2029.

Berbekal pengalaman sebagai incumbent, Anggota DPRD Raja Ampat Periode 2019-2024, Yardin berikhtiar maju kembali pada Pemilihan Legislatif (Pileg) yang jatuh pada 14 Feburuari 2024 bulan depan.

Yardin asal Buton, Sulawesi Temggara terjun dalam dunia politik bersama Partai Demokrat. Dirinya terus melakukan pendekatan dengan masyarakat.

“Tidak ada janji-janji politik kepada Masyarakat, hanya doa dan ikhtiar saja. Saya serahkan senuanya pada masyarakat, jika dipercaya masyarakat, insaallah bisa kembali duduk di kursi DPRD,” kata Yardin kepada Wartwan di Sekretariat DPC Partai Demokrat Kabupaten Raja Ampat, Jalan Fundar Sakela, Kelurahan Sapordanco, Waisai Ibukota Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat Daya, Jumat (12/1/2024) malam.

Yardin diketahui sebagai Ketua paguyuban Kerukunan Keluarga Sulawesi Tenggara (KKST) Raja Ampat maju pada Pileg 2024 melalui Dapil I Raja Ampat yang meliputi Distrik Waigeo Utara, Distrik Ayau, Distrik Waigeo Timur, Distrik Teluk Mayalibit, Distrik Warwarbomi, Distrik Kota Waisai, Distrik Tiplol Mayalibit, Distrik Supnin, Distrik Kepulauan Ayau.

Yardin yang dikenal dengan sosok sederhana dan berpengalaman ini mengaku, tidak ada persiapan yang istimewa dalam berkompetisi untuk merebut kursi DPRD Raja Ampat Periode 2024 – 2029.

“Kalau persiapan yang istimewa sih, sebetulnya tidak ada. Persiapan yang umum saja, artinya semua tergantung masyarakat. Saya lebih cenderung ke pendekatan dari hati ke hati, itu jauh lebih penting,” ucap Yardin.

“Saya tidak punya janji-janji muluk kepada masyarakat, karena kalau berjanji itu adalah sesuatu yang berat, karena itu bagian dari utang. yang harus kita bayar. Intinya tidak mau berjanji buat masyarakat, apalagi kita ini bukan orang baru, kita ini incumbent,” sambungnya.

Ia mengaku, sudah 17 (tujuh belas) tahun menjadi penduduk Raja Ampat dan tidak pernah sedikitpun membedakan masyarakat dari suku, agama dan rasnya.

“Saya berada di Raja Ampat sejak tahun 2007, saya tidak pernah membedakan orang, masyarakat pribumi atau OAP (Orang Asli Papua) maupun suku nusantara, saya selalu berbaur baik dengan masyarakat,” ungkap Yardin.

Meski tidak ada persiapan yang istimewa, Yardin menaruh harapan dan meninta doa restu pada masyarakat Raja Ampat terkhusus Dapil I agar kembali mempercayai dirinya untuk menduduki kursi DPRD Raja Ampat.

“Mudah-mudahan ada kepercayaan dari masyarakat Raja Ampat khususnya Dapil I, selain berharap kepercayaan masyarakat, sebagai umat yang percaya kita berdoa memohon pada yang maha kuasa, karena segala sesuatu ditentukan oleh Allah SWT (tuhan yang maha kuasa),” terang Yardin.

Ia berharap kepada masyarakat Raja Ampat khususnya Dapil I agar memilih pemimpin sesuai dengan hati, yang terbaik bisa membawa masyarakat jauh lebih baik.

“Masyarakat saat ini sudah cerdas dan bijak dalam menentukan pilihan, karena masyarakat saat ini tidak mudah tertipu dengan iming-iming tertentu. Masyarakat lebih memilih pemimpin yang menaruh perhatiannya pada masyarakat,” tandas Yardin. 

Tim Liputan medianasional.id

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.