Rakor Cegah Virus Corona,Pejabat di Papua Barat Ikuti Vicon

Papua Barat104 Dilihat
Saat Vicon di Ruang Data Mapolres Raja Ampat,di Waisai,Raja Ampat,Papua Barat, Rabu (18/3/200) Foto Zainaĺ La Adala

RajaAmpat,medianasional.id- Rapat koordinasi (Rakor) terpadu dalam rangka pencegahan Covid-19 (Virus Corona) di Indonesia khususnya wilayah Raja Ampat,Papua Barat. Sehingga Polres Raja Ampat, Polda Papua Barat menggelar Video Coference (Vicon) dengan berbagai instansi,di ruang data Mapolres Raja Ampat, Rabu (18/3/2020) pukul 10:00 waktu setempat.

Pantauan media nasional Vicon kali ini dihadiri Kapolres Raja Ampat,AKBP. Andre Julius William Manuputty, SIK dan pejabat utama Polres Raja Ampat,Sekda Raja Ampat Yusuf Salim bersama kepala OPD di lingkungan Pemkab Raja Ampat,Kasdim 1805 Raja Ampat Mayor Infantri Yuli Agus Padang serta pejabat dari Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) kelas II Raja Ampat serta tamu undangan lainnya.

Sementara Informasi yang diperoleh peserta Vicon dalam rangka Rakor pencegahan terhadap Covid-19 (Virus Corona) digelar di Manokwari,Mapolda Papua Barat yaitu Gubernur Papua Barat, Pangdam XVIII/Kasuari, Kapolda Papua Barat,Kabinda, Kepala BNPB Papua Barat,Kepala Dinas Kesehatan Papua Barat, Pejabat Utama (PJU) Polda Papua Barat serta tamu undangan lainnya.

Belum diketahui apa inti pembahasan dalam Vicon dalam rangka upaya pencegahan terhadap Virus Corona (Covid-19) di Indonesia khususnya Papua Barat,pasalnya Vicon saat ini masih berĺangsung. 

Editor Zainal La Adala

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.