Gencar Melakukan Silahturahmi, Dandim 1501/Ternate Datangi Yayasan Klenteng Thian Hou Kiong

Maluku Utara94 Dilihat
Foto istimewah

Medianasional.id

Ternate – Dalam rangka untuk memper erat tali silahturahmi, Dandim 1501/ Ternate, Kolonel Inf R Moch Iskandarmato gencar melaksanakan kunjungan kepada Para Tokoh Agama di Kota Ternate, salah satunya Yayasan Klenteng Ibu Suri Agung (Thian Hou Kiong) di Kelurahan Gamalama Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, Minggu (23/5/2021).

ADVERTISEMENT

Dandim 1501/Ternate yang didampingi Perwira Seksi Teritorial Kodim 1501/Ternate, Danramil 1501-01/Kota Ternate dan Danpos Koramil 1501-01/Kota Ternate Peltu Umar Matdoan. Dimana kedatangan Dandim disambut langsung oleh Ko Ah Cong dan Pendeta Klenteng, Martin.

Sementara Silaturahmi tersebut, kata Dandim adalah upaya untuk menjaga kondusifitas wilayah dan melaksanakan komunikasi sosial dan silaturahmi bersama para tokoh agama,  sehingga hari inilah dirinya bertemu langsung dengan pengurus Klenteng Ibu Suri Agung (Thian Hou Kiong)

” Silahturahmi ini, kami sampaikan pesan untuk kita bersama-bersama dalam menjaga wilayah yang kondusif,” kata Dandim.

Melalui silaturahmi, kata Dandim, dirinya juga mengajak tokoh agama untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. “Juga berpesan kepada tokoh agama, agar selalu meningkatkan persatuan dan kesatuan dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika, berdasarkan Pancasila,” ucapnya.

Tak hanya itu, Dandim bahkan mengajak kepada para tokoh agama untuk selalu menjaga dan mentaati Protokol kesehatan Covid-19.

“Walaupun di Kota Ternate saat ini sudah pada Zona hijau namun daerah lain virus Corona Covid-19 masih ada yang perlu kita antisipasi bahwa setelah lebaran idul Fitri ini arus balik warga yang kembali ke Ternate maka tidak menutup kemungkinan orang yang baru datang dari luar daerah membawa virus tersebut, untuk itu kita tetap menjaga dengan melakukan 5M, yakni Memakai masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan dengan sabun, Menjauhi kerumunan,
Membatasi mobilitas, dan yang paling utama kita berdoa semoga pandemi virus Corona Covid-19 ini segera berakhir khususnya di Kota Ternate yang kita cintai ini,” Jelasnya Dandim.

Sementara pengurus Klenteng, Ko Ah Cong dan Pendeta Klenteng Martin  mengapresiasi atas kunjungan Dandim 1501/Ternate di Klenteng Ibu Suri Agung (Thian Hou Kiong).

“Kami mengucapkan banyak-banyak terima kasih atas waktu dan kehadiran Bapak Dandim, semoga kegiatan seperti ini dapat terus ditingkatkan,” pintanya.

Sementara itu Pasi Intel Kodim 1501/Ternate Mayor Inf Hidayat menyampaikan kita ketahui bahwa Kegiatan Silaturahmi oleh Dandim dan rombongan dengan para tokoh agama akan terus dilakukan dan hari Sabtu, 23 Mei 2021,

“Dandim bersama rombongan sudah melakukan silaturahmi dengan tokoh Agama Budha dan Hindu di Kota Ternate serta Silaturahmi ke Pondok Haji di kelurahan Ngada kecamatan Ternate Selatan,” tandasnya. (HM)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.