TNI Polri Pekalongan Beri Rasa Aman dan Nyaman Disaat Beribadah, Amankan Sejumlah Gereja

Pekalongan275 Dilihat

Pekalongan -Medianasional id

Maraknya aksi terorisme yang sedang terjadi akhir-akhir ini membuat pengamanan disejumlah tempat dan obyek vital di perketat penjagaannya. Tidak terkecuali tempat ibadah seperti gereja, dimana beberapa waktu yang lalu telah menjadi sasaran aksi terorisme sehingga mengakibatkan sejumlah korban meninggal dunia dan luka serta bangunan rusak.

Guna memberikan rasa aman dan nyaman dalam melaksanakan ibadah misa Jumat agung dalam rangkaian peringatan paskah tahun 2021, bagi umat beragama Kristiani diwilayah Kota maupun Kabupaten Pekalongan, aparat gabungan yang terdiri dari TNI Kodim 0710/Pekalongan Polres Pekalongan dan Polres Pekalongan Kota serta linmas melaksanakan pengamanan di sejumlah gereja.


Dijelaskan Pasi OPS Kodim 0710/Pekalongan Kapten Inf Dwi Dharmasto mewakili Komandan Kodim, bahwa selain melaksanakan pengamanan disejumlah tempat ibadah khususnya gereja, juga dilaksanakan patroli dengan tujuan untuk membuat kondisi aman dan nyaman.

“Untuk menjaga wilayah Kota maupun Kabupaten Pekalongan tetap kondusif dan aman, TNI dan aparat gabungan melaksanakan kegiatan Patroli maupun melakukan pengamanan di beberapa gereja dimana saat ini umat kristiani sedang melaksanakan kebaktian atau misa,” terang pasi OPS melalui pesan singkat washap, jumat(2/4/21).

Tak hanya itu, guna mengantisipasi hal-hal sifatnya emergency, personelnya juga diminta agar selalu siap dan sigap dalam melakukan pengamanan tentunya selalu berkoordinasi dengan aparat terkait dan pengurus serta pengelola gereja, agar supaya cepat melapor jika ada hal-hal yang mencurigakan.

” Sejauh ini wilayah Kota maupun Kabupaten Pekalongan masih terpantau aman dan kondusif. Meski demikian, kita tetap memerintahkan semua anggota untuk selalu waspada dan terus menjaga kordinasi yang baik dengan semua instansi terkait. Dan tentunya kondisi aman dan kondusif seperti ini diharapkan akan selalu tercipta di wilayah Kota maupun Kabupaten Pekalongan sampai kapanpun”, tandasnya.

(Sofyan Ari/rus).

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.