Reses, Dewi Aryani Serahkan Aspirasi Peralatan Pertanian

Jawa Tengah, Tegal105 Dilihat

Tegal, medianasional.id | Dr. Dewi Aryani. M.Si  anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dapil Jateng IX melaksanakan reses bersama Kepala Dinas Dinas Pertanian Kabupaten Tegal dan jajarannya, serta para kelompok tani di Aula Dinas Pertanian Kabupaten Tegal. Selasa, 20/10/2020

Dalam Dialog tersebut Dewi menyampaikan, akan melakukan pendampingan petani petani di Kabupaten Tegal sekaligus bekerjasama dengan BUMP Kabupaten Tegal dalam mendukung dan memfasilitasi pemasaran hasil bumi Kabupaten Tegal ke Jabodetabek.

Dewi Aryani yang juga duduk sebagai ketua di HKTI pusat dan Direktur Pengembangan Usaha Koperasi HKTI Pusat siap membantu menyalurkan hasil pertanian di Kabupaten Tegal sehingga petani mendapatkan harga yang stabil. Selain itu melalui HKTI sebagai ormas pertanian terbesar di Indonesia siap membantu menyalurkan aspirasi para petani kepada pemerintah mulai permasalahan pupuk, pengairan, budidaya pertanian sampai pemasaran hasil pertanian.

“Saya ingin petani mendapatkan haknya secara proporsional. Kesulitan mereka dalam hal bibit, pupuk, irigasi hingga pemasaran sayur buah dll, dapat ditangani secara baik dan maksimal. Petani adalah fondasi kehidupan masyarakat, tanpa petani kebutuhan pangan dan ketahanan pangan di negara ini tidak akan terwujud.

Maka tugas pemerintah dan ormas pertanian HKTI bergandengan tangan menjadi pelindung petani Indonesia,  “tandas Dewi Aryani.

Dalam kesempatan yang sama Dewi juga menyerahkan secara simbolis beberapa peralatan pertanian berupa Combine Harvester Multi Comodity. Ini merupakan alat kombinasi mesin yang digunakan memanen tanaman serealia. Mesin ini, seperti namanya, merupakan kombinasi dari tiga operasi yang berbeda, yaitu menuai, merontokkan, dan menampi, dijadikan satu rangkaian operasi. Di antara serealia yang dipanen antara lain gandum, oat, rye, barley, jagung, kedelai, dan flax.

Selain itu Dewi juga menyerahkan beberapa unit Power Thresher yaitu alat untuk merontokkan padi menjadi gabah, sebagai alat bantu bagi petani untuk memisahkan gabah dengan jeraminya, berikut beberapa aplikasi mesin Power Thresher dengan penggerak Kubota. Alat ini akan meminimalisasi gabah yang terbuang sehingga hasil gabah bisa maksimal. Peralatan selanjutnya di serahkan dinas pertanian kepada kelompok kelompok tani.

Kontributor : Wahyu Saefuloh
Editor : Abu Bakar Sidik

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.