Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia Kota Depok, Periode 2017 – 2020 Dilantik

Jawa Barat41 Dilihat

Balaikota Depok, redakasimedinas.com – Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Depok, periode 2017 – 2020 yang bakal di lantik, di cegat oleh para jawara, dan dilarang masuk ke aula teratai, gd. Balaikota Depok lt. 1 tempat pelantikan, ulah para jawara tersebut sontak membuat rombongan pengurus DPD KNPI yang bakal dilantik tak dapat menerima perlakuan tersebut, dan terjadilah perkelahian seru, yang sebelumnya diawali dengan berbalas pantun. Itulah rangkaian awal acara pelantikan pengurus DPD KNPI Kota Depok, Periode 2017 – 2020, pada Rabu, 7/3/2018, Acara budaya tersebut dikenal dengan palang pintu.

Dalam agenda acara yang beredar di kalangan wartawan, bahwa Walikota Depok bakal hadir dalam acara pelantikan pengurus DPD KNPI Kota Depok, periode 2017 -2020, tetapi hingga acara berakhir, Walikota Depok tak tampak.

Ketua DPD KNPI Kota Depok, Bobby Harahap yang baru di lantik mengatakan bahwa jajaran pengurus DPD KNPI Kota Depok siap membangun Kota Depok.

Ketua DPD KNPI Jawa Barat Rio Dewantara dalam sambutannya mengatakan, Depok bagi KNPI Jawa Barat adalah masuk dalam wilayah khusus, karena program kerja DPD KNPI Depok sangat bersinergi dengan masalah kepemudaan di Jawa Barat. Dirinya juga mengatakan bahwa KNPI Depok haruslah di pimpin oleh pemuda yang berkualitas. Rio juga menambah bahwa KNPI Jawa Barat, wajib berterima Kasih kepada Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Depok, Rudi HM. Samin, yang menurutnya adalah pembina dan pencetak kader bagi calon pimpinan KNPI di Kota Depok.

Sementara, Kadis Poryata, membacakan sambutan Walikota Depok, yang dalam sambutannya mengatakan bahwa kiranya KNPI Kota Depok dapat membangun kerjasama dengan pemerintah dan stakeholder lainnya.

Walikota dalam sambutannya juga menyampaikan harapananya kira DPD KNPI Depok untuk lebih mengembangkan dirinya menjadi organisasi yang profesional dan mandiri serta berkarya demi bangsa dan negara, khususnya bagi Depok dan masyarakatnya. Walikota juga mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus DPD KNPI Kota Depok periode 2017 – 2020. (DES)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.