Penggunaan ADD dan DD Gunung Jati Tidak Sesuai Prosedur

Jawa71 Dilihat

 

Tegal – Pada hari Jumat (11/08) wartawan redaksimedinas.com saat menjalankan fungsi sebagai kontrol sosial di kabupaten Tegal menemukan kegiatan pembangunan yang dinilai janggal. Pembangunan infrastruktur dari alokasi Dana Desa (DD) dan Anggaran Dana Desa (ADD) di wilayah desa Gunung Jati kecamatan Bojong kabupaten Tegal, diketahui menggunakan bahan material yang tidak sesuai RAB untuk pembangunan infrastruktur fisik seperti drainase talut, padahal sudah berkali-kali diingatkan untuk menggunakan bahan material sesuai prosedur, tapi malah diabaikan oleh pihak TPK atau Timlak.

 

Dan yang lebih mengejutkan lagi dari pantauan wartawan, sistem pembangunannya di borongkan pekerjaannya di setiap titik proyek infrastruktur dari TPK ke tenaga kerja, bukan pakai sistem prosedural yang seharusnya tenaga pekerjanya dari warga desa itu sendiri supaya pendapatan warga desa juga meningkat sesuai anjuran pemerintah, bantuan DD dan ADD bertujuan untuk menyejahterakan rakyat desa dan hasilnya pun dinikmati warga desa. (Eko)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.