Pangdam IV/Diponegoro dan Kapolda Jateng Meninjau, Pengungsi di Pekalongan Berikan Bantuan Pangan

Pekalongan53 Dilihat


Pekalongan – Medianasional id/

Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Mochamad Effendi, S.E.,M.M dan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Tengah Brigjen Pol Drs Ahmad Lutfi, SH, S.St, MK meninjau lokasi pengungsian dan dapur umum di wilayah Kota Pekalongan. Kamis (4/6/2020).

Di Lokasi pengungsian yang berada di Kelurahan Krapyak Kecamatan Pekalongan Utara Pangdam IV/Diponegoro dan Kapolda Jawa Tengah juga memberikan bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir

Total ada 5 ton bantuan pangan atau sembako dan Tikar sebagai alas tidur bagi pengungsi yang diberikan untuk 7700 KK warga di Kota Pekalongan yang terdampak banjir rob .

Dalam kesempatan tersebut Pangdam menyampaikan, bahwa baru saja kita memperingati hari jadi Pancasila oleh karena itu semangat gotong royong harus kita tunjukkan pada situasi seperti yang terjadi sekarang ini yaitu musibah banjir Rob yang melanda di Pekalongan.

“Mari kita sesama bangsa Indonesia khususnya warga Pekalongan untuk saling menolong, kalau ada satu yang susah yang lain wajib membantu”, Terang Pangdam.

Pangdam juga mengingatkan agar masyarakat tidak salah mengartikan dengan kata New Normal, sehingga pada kebiasaan baru ini, masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan agar terhindar dari Covid-19.

Kapolda Jateng Brigjen Pol Drs Ahmad Lutfi mengatakan bahwa di tengah pandemi Covid-19 semua harus bersama-sama secara gotong-royong dari pemerintah, TNI, Polri serta para dermawan untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana banjir rob

Data BMKG gelombang tinggi laut jawa akan berlangsung hingga akhir Juni, sehingga masyarakat diharapkan untuk tetap waspada khususnya masyarakat yang berada di pesisir pantai utara jawa.

Sofyan/(Rus)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.