Dinas Perikanan Fokus Menyiapkan Sarana dan Prasarana TPI di Raja Ampat

Papua177 Dilihat
Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Raja Ampat, Marthen L.Bartholomeus. (Foto Zainal)

Raja Ampat, medianasional.id- Pemerintah kabupaten (Pemkab) Raja Ampat melalui Dinas Perikanan saat ini tengah fokus pada penyaiapan sarana dan prasarana pembangunan Tempat Pelelangan Ikan (TPI) tepatnya di lokasi pendaratan ikan di-3 (tiga) titik, yaitu Waigama, Jefman dan Supnin.

“Tahun lalu (2018) pembangunan fisiknya sudah selesai, untuk tahun ini kami fokus menyiapkan sarana dan prasarananya. Baik itu, kulstur, pabrik es, tambatan perahu dan penunjang sarana dan prasarana lainnya,” kata Kepala Dinas Perikanan saat ditemui di kantornya belum lama ini.

Menurutnya, Raja Ampat merupakan daerah yang sangat kaya dengan Sumber Daya Alam (SDA) Perikanan, sehingga pihaknya ingin potensi Perikanan Raja Ampat dapat dirasakan langsung oleh masyarakatnya. Dengan adanya TPI, selain sektor Pariwisata, Raja Ampat juga akan dapat menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui sektor Perikanan, dan menariknya dengan adanya TPI dapat membuka lapangan lapangan kerja, secara otomatis perputaran perekonomian di Raja Ampat akan berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan bersama.

“Untuk SDM kami sudah siapkan tenaga dari dinas perikanan, dan tentunya melibatkan masyarakat lokal. Saya optimis tahun ini TPI sudah bisa beroperasi, jika sarana dan prasarana seperti, kulstur dan pabrik es sudah siap,” ungkap Marthen.

Dikatakannya, pembangunan TPI di Raja Ampat dananya bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD). Untuk menopang TPI berjalan sesuai rencana, pihaknya meminta bantuan sarana dan prasarana  kapal, dan alat tangkap ikan dari Pemerintah pusat melalui Kementerian Kelautan dan Perikanan. Namun sampai saat ini belum terjawab.

“Saya berharap kepada semua pihak khususnya masyarakat Raja Ampat untuk mendukung program pembangunan TPI yang dicanangkan Pemkab Raja Ampat melalui Djnas Perikanan,” pungkasnya. (Zainal)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.