14 Pejabat Dirotasi, Enam Jabatan Kepala Dinas Masih Kosong

Jawa Tengah147 Dilihat

Purbalingga, redaksimedinas.com – Gerbong mutasi pejabat tahun 2018 mulai dijalankan Bupati Purbalingga H Tasdi, SH, MM dan Wakil Bupati Dyah Hayuning Pratiwi, SE, B.Econ. Sebanyak 14 orang pejabat eselon II b atau setingkat kepala dinas dimutasi. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilakukan, Jum’at (5/1) malam di Pendopo Dipokusumo. Dari rotasi itu, masih tersisa enam jabatan kepala dinas yang kosong.

Pejabat yang dirotasi masing-masing kepala Bapelitbangda Kusmatardi, SH menjadi  Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan. Kemudian Drs Imam Hadi, M.Si yang sebelumnya Kepala Dinas Pemuda Olah Raga dan Pariwisata (Dinporapar) bertukar posisi dengan Yanuar Abidin, SH yang sebelumnya di posisi staf ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Pembangunan. Drs Jarot Sopan Rijadi yang sebelumnya sebagai kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) dimutasi sebagai staf ahli Bupati Bidang Ketatalaksanaan dan Keuangan.

Inspektur Inspektorat Drs Agus Winarno M.Si dimutasi menjadi Asisten Pemerintahan yang posisinya semula diduduki Drs Imam Wahyudi, M.Si. Imam Wahyudi bergeser menjadi Kepala Dinas Perhubungan. Kemudian Drs Widiyono, M.Si yang semula Asisten Administrasi bergeser menjadi Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesra. Posisi Asisten Administrasi yang ditinggalkan Widiyono diisi Tri Gunawan Setyadi, SH, MH yang semula Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Posisi Kepala Dinas Kominfo diisi Drs Sridadi, MM yang semula staf ahli Bupati bidang Ketatalaksanaan dan Keuangan. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Ir Setiyadi, M.Si digeser ke posisi Inspektur Inspektorat.  Selanjutnya Heriyanto, S.Pd, M.Si yang semula Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan digeser ke Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Pendidikan Daerah (BKPPD). Kepala BKPPD semula dijabat Ir Susilo Utomo, M.Si yang memasuki purna tugas per 1 Januari 2018.

Selanjutnya Drs Yonatan Eko Nugroho, M.Hum yang semula kepala Dinas Perhubungan digeser menjadi Kepala Satuan Polisi Pamong Praja. Asisten Ekonomi Pembangunan yang semula dijabat Ir Sigit Subroto, MT digeser menjadi kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH). Drs Imam Sujono yang semula Kepala Dinas Koperasi dan UKM digeser menjadi kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil. Posisi Dikdukcapil selama ini kosong dan hanya dijabat Pelaksana tugas oleh Drs Rusmo Purnomo yang juga sekretaris di dinas tersebut.

Dengan mutasi jabatan tersebut berarti peta jabatan kosong yang harus dilakukan seleksi terbuka atau lelang jabatan semakin jelas. Jabatan itu yakni Kepala Bapelitbangda, DPUPR, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Koperasi dan UKM, DPMPTSP, dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinpermasdes. Posisi jabatan Dinpermasdes terakhir diduduki Kodadiyanto, SH, MM yang memasuki purna tugas per 1 Januari 2018. Jabatan kososng ini akan segera dilakukan seleksi terbuka melalui fit and proper test dan assesment yang memakan waktu antara 1 – 1,5 bulan.

Bupati Tasdi usai melantik dan mengambil sumpah para pejabat tersebut menegaskan, mutasi pejabat di jajaran pemerintah daerah merupakan hal biasa dan dilandasi kompetensi. “Mutasi ini dengan pertimbangan kompetensi dan kecakapan pejabat yang bersangkutan. Saya meminta, para pejabat di posisi baru langsung mengeksekusi program-program dan memunculkan inovasi untuk kemajuan Purbalingga. Tidak perlu adaptasi lagi di tempat baru, karena semua sudah lama menjabat di Purbalingga,” tegas Tasdi.

Tasdi juga mengungkapkan, kepada para pejabat untuk terus bekerja keras demi kesejahteraan masyarakat Purbalingga. Tasdi melihat ada pejabat yang mau bekerja keras, tapi tidak mampu. Ada juga yang mampu tapi tidak mau bekerja keras. Mereka biasa-biasa saja. “Yang kami butuhkan, pejabat itu yang mampu dan mau bekerja keras untuk Purbalingga,” katanya

Sehari setelah pelantikan, Bupati Tasdi juga menunjuk pelaksana tugas (Plt) enam jabatan yang kosong. Mereka masing-masing Staf Ahli Bupati bidang Pemerintah, Kusmatardi. SH sebagai Plt Kepala Badan Penelitian Pengembangan Daerah (Bappelitbangda). Staf Ahli Bupati Bidang Ketatalaksanaan dan Keuangan, Drs. Jarot Sopan Rijadi sebagai Plt. Kepala Dinas Penanman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP). Inspektur Inspektorat Ir. Setyadi sebagai Plt  Ka Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR). Kepala Badan keuangan Daerah (Bakeuda) Drs. Subeno, SE, M.Si sebagai Plt kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud), Asisten Bidang Ekonomi Pembangunan dan Kesra Drs. Widiyono sebagai Plt kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (Dinpermasdes). Asisten Bidang Pemerintahan Drs. Agus Winarno, M.Si sebagai Plt Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Mikro (Dinkop UKM). ( Dinkominfo Pbg )

 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.