Puncak Hari Ibu, Ini Pesan Ketua GOW Kabupaten Bungo

Bungo, Jambi, Sumatera171 Dilihat

Bungo, medianasional.id – Puncak acara peringatan Hari Ibu ke-91 tahun 2019, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Bungo menyelenggarakan beberapa rangkaian acara.

Pada peringatan Hari Ibu ini bertemakan “Perempuan Berdaya Indonesia Maju”, diselenggarakan di Ruang Pola Kantor Bupati Bungo, Jum’at (27/12).

Tampak hadir pada acara ini, selain Ketua GOW Bungo, Hj Nining Wilasari SE juga Wakil Bupati H Safrudin Dwi Apriyanto S Pd, Sekda Bungo Ridwan Is, Ketua DPRD Kabupaten Bungo Jumari Ari Wardoyo, Ketua TP PKK Kabupaten Bungo Hj Verawati Mashuri M Pd, Ketua DWP Hj Yulifasyanti Ridwan, para unsur Forkopimda Kabupaten Bungo, para Asisten, Staf Ahli Bupati, para Camat, serta para Ibu Ibu yang tergabung dalam GOW, TP PKK, DWP Kabupaten Bungo.

Dalam sambutannya Ketua GOW kabupaten Bungo Hj Nining Wilasari SE menyampaikan ucapan selamat Hari Ibu ke 91 kepada semua kaum ibu, khususnya kaum ibu yang ada di Kabupaten Bungo, terutama ibu ibu hebat yang hadir pada pagi hari ini.

“Saya secara pribadi maupun Ketua GOW Kabupaten Bungo mengucapkan selamat Hari Ibu ke 91 kepada semua kaum ibu, khususnya kaum ibu yang ada di kabupaten Bungo, terutama ibu ibu hebat yang hadir pada pagi hari ini,” kata Nining.

Predikat ibu sangatlah mulia namun mempunyai peran ganda dan mempunyai peran yang sangat besar dalam kehidupan kita. Dimasa kini kaum ibu dan kaum perempuan telah sangat sadar dan memahami betul hak haknya yang setara dengan kaum pria. Perempuan dan laki-laki merupakan partner sekaligus sumber daya insani yang menentukan keharmonisan dalam berkeluarga maupun keberhasilan pembangunan,” bebernya.

Dewasa ini kaum ibu dan perempuan memiliki peran sangat besar dalam berbagai sektor pembangunan, banyak kaum ibu yang menduduki peran penting yang memiliki kebijakan untuk kemajuan bangsa. Hari ibu yang kita peringati setiap tahun hendaknya menjadi momentum dalam meningkatkan semangat pemikiran sekaligus upaya kita dalam meningkatkan peran dan memaksimalkan potensi kaum ibu dalam pembangunan, khususnya di kabupaten Bungo ini,” terang Nining lagi.

“Sesuai tema kita dalam memperingati hari ibu yang ke 91 tahun 2019 ini adalah Perempuan Berdaya Indonesia Maju, diharapkan dapat menggugah semangat para kaum ibu dalam mendorong peningkatan peran serta aktif dalam pengabdian kaum perempuan di kabupaten Bungo, tidak hanya menciptakan ketahanan keluarga, namun juga kontribusinya dalam pembangunan,” kata Nining.

Untuk itu saya selaku ketua GOW kabupaten Bungo tak henti hentinya selalu memotivasi para ibu dan kaum wanita yang ada di kabupaten Bungo ini, agar terus mendedikasikan dirinya untuk kemajuan daerah dan bermanfaat bagi lingkungannya,” tuturnya.

Ditambahkannya bahwa GOW Kabupaten Bungo telah menyelenggarakan berbagai rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati hari ibu diantaranya, lomba lagu daerah jambi yang pesertanya adalah Organisasi Wanita yang tergabung dalam GOW Kabupaten Bungo, kemudian lomba musikalisasi puisi bagi pelajar SLTA sederajat, kemudian bakti sosial pelayanan kesehatan dan pemasangan KB gratis bekerja sama dengan Dinas Sosial P2KB dan P3A dan Puskesmas Pasar Muarabungo beserta Dinas kesehatan kabupaten Bungo, serta telah melakukan upacara peringatan hari ibu bekerjasama dengan Dinas Sosial P2KB dan P3A kabupaten Bungo dan pada hari ini acara puncak memperingati hari ibu yang ke 91 tahun 2019 bertempat di ruang pola kantor Bupati Bungo.

Semoga kaum ibu dan kaum perempuan Bungo lebih berdaya lagi di masa yang akan datang, semoga Allah SWT meridhoi segala upaya yang kita lakukan bersama,” tutup Hj Nining Wilasari.

Sedangkan Ketua TP PKK kabupaten Bungo sekaligus sebagai Penasehat GOW kabupaten Bungo Hj Verawati Mashuri M Pd dalam sambutannya mengatakan melalui acara puncak dalam rangka memperingati hari ibu pada pagi hari ini, sekaligus menghargai perjuangan panjang kaum perempuan Indonesia dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

Dikatakannya, kaum ibu adalah juga kaum wanita yang senantiasa memiliki kodrat yang lemah dibanding kaum lelaki, namun sejatinya dibalik kodratnya kaum ibu adalah kaum yang kuat yang dapat membangun dan membentuk sebuah bangsa menjadi bangsa yang kuat bahkan sebaliknya.

“Hal ini tersirat pada tema peringatan hari ibu ke 91 tahun 2019 yaitu Perempuan Berdaya Indonesia Maju, oleh karena itu peran kaum ibu tidak dapat dianggap kecil dimulai dari peran yang tak tergantikan yakni mengurus keluarga, namun juga memiliki peran penting dalam pembangunan bangsa dan negara ini yang telah sejajar dengan kaum pria,” kata Verawati.

Untuk itu dalam momen memperingati hari ibu ini, saya mengajak untuk meningkatkan dan perannya dalam mendidik anak-anak dan mengurus keluarga serta membentengi diri dari permasalahan sosial yang berpotensi pada penyimpangan kaum perempuan,” tutup Verawati.

Dalam kesempatan yang sama Wakil Bupati Bungo H Safrudin Dwi Apriyanto S Pd juga mengatakan bahwa hari ini kembali kita memperingati hari ibu.

“Saya yakin kita semua punya persepsi yang sama bahwa hari ini tanggal 27 memperingati hari ibu, bukan berarti upaya kita untuk menghormati, kemudian mengenang jasa jasa ibu terbatas hanya untuk hari ini saja, tetapi harus kita lakukan kapan saja, dan sepanjang waktu serta sepanjang masa,” kata Wabup.

“Generasi sekarang adalah generasi melenial yang akrab dengan digital yang ada plus minusnya,”terangnya.

“Saya ingin menyampaikan bahwa harus ada peran lebih yang harus dilakukan oleh ibu ibu kita, merawat dan mendidik generasi kita,” tambahnya.

“Satu orang ibu mampu merawat, membesarkan dan menghantarkan sepuluh putra putrinya ke gerbang keberhasilan, tetapi sepuluh orang anak belum tentu mampu untuk merawat satu orang ibu,” tutup wakil Bupati Bungo H Safrudin Dwi Apriyanto S Pd. (fa)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.