Presiden Jokowi dan Ibu Negara Tiba di Bumi Duan Lolat

Maluku349 Dilihat

 

Maluku, medianasional.id – Presiden Joko Widodo dan Ibu negara Iriana Jokowi telah tiba di Bandar Udara Mathilda Batlayeri, Saumlaki, KKT pukul 17.30 WIT, menggunakan pesawat khusus ATR 72-500, Kamis (1/9/2022).

ADVERTISEMENT

Saat pesawat mendarat anggota paspampres turun terlebih dahulu melalui pintu belakang setelah itu Presiden dan Ibu negara turun melalui pintu depan pesawat.

Mengenakan kemeja putih lengan panjang andalannya dilapisi jaket bomber hitam, celana hitam dan sneakers hitam, Jokowi dan Iriana tampak begitu serasi.

Saat sampai di Apron bandara rombongan Presiden langsung disambut Gubernur Maluku, Murad Ismail beserta Istri Ny. Widya.P.Murad, Penjabat Bupati KKT Daniel. E. Indey, Kapolda Maluku Irjen. Pol. Lotharia Latif dan Pangdam XVI/Pattimura, Mayjen Ruruh Aris Setyawibawa, Forkopimda KKT serta sejumlah pimpinan OPD lingkup Pemerintah Provinsi Maluku, Pemkab KKT dan jajaran pejabat lainnya.

Seusai bersalaman Presiden Jokowi dan Iriana langsung dikalungi kain tenun khas Tanimbar oleh salah satu penari dari Sanggar Tari Malisngorar dan disambut suguhan Tarian selamat datang di Bumi Duan Lolat.

Jokowi datang ke Tanimbar akan
dijadwalkan melakukan peninjauan Pasar Olilit, penyerahan bantuan minyak goreng kepada peserta Program Keluarga Harapan (PKH) dimana penanggung jawab dari Kementerian Sosial/Provinsi/Kabupaten, penyerahan bantuan kepada Pedagang Kaki Lima dengan penanggung jawab TNI / Polri, dan Presiden juga akan menyerahkan bantuan pribadinya kepada 100 pedagang basah di pasar berupa bantuan tunai (Modal kerja), dilanjutkan dengan peninjauan ke Kantor Pos dan lokasi proyek II Kementerian PUPR (Optimalisasi SPAM Wormomolin).

Diketahui, semua sudut ruang VIP bandara dan juga jalan menuju bandara dijaga ketat petugas pengamanan dengan persenjataan lengkap serta mobil-mobil polisi dan militer juga tampak diparkir di sepanjang jalan serta anggota paspampres terlihat juga berjaga di beberapa titik di sekitar ruang VIP bandara.

Kunjungan Presiden Jokowi ke Bumi Duan Lolat (Tanimbar) merupakan kunjungan Presiden yang kedua setelah kunjungan Bung Karno pada tahun 1958 silam.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.