Petani Tewas, Akibat Tersambar Kereta Api Kaligung di Ponowareng

Batang86 Dilihat

Batang, medianasional.id Malang tak dapat di raih untung tak dapat ditolak, Kejadian naas menimpa warga Desa Kluwih Kecamatan Bandar Kabupaten Batang.

Kabar datang dari Masinis Kereta api penumpang Kaligung, jurusan Semarang Poncol – Tegal Jakarta – Surabaya yang menghubungi stasiun Ujungnegoro bahwa telah terjadi KA Kaligung menabrak seseorang di KM 70 + 3 masuk wilayah Desa Ponowareng, Kecamatan Tulis Kabupaten Batang. Selasa, (18 /6/2019) sore.

Akibat adanya kejadian tersebut Kapolsek Tulis AKP Gumana di dampingi Kanit Reskrim beserta anggotanya datang ke lokasi tempat kejadian perkara, sesampainya di TKP Kapolsek beserta rombongan membawa korban ke RSUD Kalisari Batang.

Menurut Kapolsek Tulis AKP Gumana, SH MH menuturkan menurut saksi Riyono (36) Warga Desa Kluwih RT 01/RW 03 Kecamatan Bandar kabupaten Batang melihat korban yang tersamabar kereta api.

Lanjut Saksi Riyono menuturkan bahwa saat kejadian korban sedang memanggul padi hasil panenan, ketika itu korban sedang berjalan dari arah timur menuju ke arah barat. Di duga korban tidak mendengar suara klakson kereta api tersebut, dirasa korban berjalan di pinggir rel kereta api sudah jauh jaraknya, Namun malang menimpa korban, ketika kereta api lewat di sebelahnya masih menyambar tubuhnya, al hasil korban tersambar jatuh di kali.

Lanjut Kapolsek bahwa saat kejadian tersebut ada tiga orang saksi dalam peristiwa itu yaitu Riyono (36), Budin (40) warga Margoyoso Bandar, Subur (41) perangkat Desa Ponowareng, Kecamatan Tulis.

Hasil pemeriksaan di RSUD Kalisari Batang korban meninggal saat perjalanan, luka yang di derita tulang leher patah, robek di bagian kepala, patah tulang bagian tangan.

Reporter : Puji_L

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.