Pengurus Kowani dan Keluarga Buka Bersama, Syukuran Ulang Tahun Ketum

Jakarta65 Dilihat
Silaturahmi dan buka puasa bersama dalam rangka ulang tahun Ketua Umum Kowani, Ir. Dra, Hj, Giwo Rubianto Wiyogo.

Jakarta, medianasional.id – Seluruh jajaran pengurus Kongres Wanita Indonesia (Kowani) mengucapkan selamat ulang tahun kepada Ketua Umum Ir. Dra, Hj, Giwo Rubianto Wiyogo periode 2014-2019. Perayaan hari ulang tahun yang ke-57, dilaksanakan secara bersama dengan berbuka puasa dan pemberian santunan di kediamannya di Jalan Zamrud, Permata Hijau, Jakarta Selatan.

Salah seorang pengurus Kowani Lia Tono Suratman turut serta mendoakan terhadap Giwo Rubianto dan berharap diusia yang bertambah tersebut dapat memberikan inspirasi dan kemajuan bagi kaum perempuan di Indonesia.

“Selamat ulang tahun untuk Ibu Giwo yang terkasih kami dari seluruh pengurus dewan pimpinan Kowani dan seluruh pengurus kowani periode 2014-2019 mengucapkan selamat hari ulang tahun,” kata Lia pada Rabu malam, (8/5/2019).

“Semoga selalu sehat panjang umur penuh berkah dan usia yang ditambahkan menjadi sangat bermanfaat bagi Ibu, bagi keluarga, masyarakat dan terutama bagi kemajuan perempuan Indonesia. Selamat ulang tahun Bu selamat berbahagia,” lanjutnya.

Kemudian, dia menyampaikan disela-sela ulang tahun Giwo yang pernah menjabat Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) dengan bertambahnya usia Kowani dapat memberikan contoh tauladan kepada perempuan Indonesia.

Menurut Lia, organisasi Kowani merupakan Ibu Bangsa dan secara luas perempuan Indonesia adalah bagian dari Ibu Bangsa. Terlebih, dia mengatakan diusia yang semakin dewasa Giwo dinilai memiliki potensi sebagai sosok pemimpin.

“Harapan kami dengan bertambahnya usia Ibu sudah semakin mantap untuk menjadi pemimpin Kowani dan juga menjadi contoh tauladan bagi perempuan Indonesia. Karena kowani adalah ibu bangsa dan semua perempuan Indonesia adalah ibu bangsa,” ungkapnya.

Sementara, Aldito Wibianto memaparkan bertepatan dihari ulang tahun sang Ibu dia menuturkan agar senantiasa diberikan kesehatan dan panjang umur dari maha pencipta.

“Jadi hari ini ulang tahun yang ke 57, jadi semoga mamah panjang umur. Sehat walafiat dan dan semoga yang terbaik-lah Mamah dan sekeluarga semuanya,” ujarnya.

Ia menambahkan, saat ini Ibu kandungnya masih selaku aktif diberbagai organisasi baik di Indonesia maupun di luar negeri. Kembali dijelaskan oleh Aldito, acara ulang tahun tersebut dilaksanakan tepat saat bulan Ramadhan dengan tujuan saling menjaga silaturahmi antar sesama.

“Iya hari ini masih menjabat (Kowani) ketua umum Kowani ketua PPPI juga ketua umum gerakan wanita Sejahtera. Dan Wakil ketua gerakan Internasional juga. Jadi hari ini buka puasa bersama bersilaturahmi bersama kaum dhuafa jadi supaya kita bisa saling menjalin silaturahmi,” pungkasnya. (red)

ADVERTISEMENT

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.