Gubernur Jawa Tengah Peduli dengan Kondisi Kaum Disabilitas di Jawa Tengah

Jawa Tengah140 Dilihat

 

Boyolali, redaksimedinas.com – Gubernur beri sambutan Peningkatan kapasitas penyandang disabilitas untuk penanggulangan bencana Provinsi Jateng di asrama haji Donohudan Boyolali, Senin (22/1).

 

Kawan-kawan penyandang disabilitas diharapkan bisa memanfaatkan pelatihan penanggulangan bencana ini dengan baik. Selalu aktif bertanya agar menjadi bisa kemudian berusaha terampilan dan setelah itu mengajarkan kepada teman temannya di komunitas masing – masing. Sehingga jika nantinya terjadi bencana dapat mengurangi korban jiwa.

 

BPDB diminta membuat kurikulum pelatihan penanggulangan bencana mulai dari level dasar, menengah hingga atas sehingga nanti akan banyak masyarakat dan penyandang disabilitas yang terampil dalam menanggulangi bencana.

 

“Latihan-latihan penanggulangan bencana setidaknya dilakukan 3 bulan sekali agar muncul kesadaran bahwa di daerah kita memang daerah rawan bencana. Sehingga jika terjadi bencana mereka bisa tahu apa yang mesti dilakukan mulai dari menyelamatkan diri dan kemudian mengevakuasi diri”, ungkapnya. (son)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.