Dapur Umum Untuk Buka Puasa Warga Terdampak Covid

Kendal102 Dilihat

Kendal, medianasional.id Akibat pandemi virus Covid-19 menimbulkan dampak yang luar biasa bagi kehidupan masyarakat Indonesia secara umum di berbagai sektor seperti kesehatan, sosial dan ekonomi masyarakat.

Menanggapi dampak pandemi corona yang membuat masyarakat kecil semakin terdesak, Kepala Kepolisian Resor Kendal AKBP Ali Wardana, S.H., S.I.K., M.M. segera melakukan langkah-langkah dengan mengadakan kegiatan bakti sosial. Kegiatan sosial tersebut yakni dengan mendirikan dapur umum bersama TNI dari Kodim 0715 Kendal.

Dalam kunjungannya bersama Dandim 0715 Kendal Letkol Inf. Ginda Muhammad Ginanjar ke dapur umum TNI Polri yang didirikan di halaman GOR Bahureko Kota Kendal Kapolres Kendal AKBP Ali Wardana menuturkan dapur umum tersebut didirikan sebagai upaya dari Polri untuk menghadirkan jaring pengaman sosial bagi masyarakat dan sebagai tindak lanjut arahan dari Kapolda Jateng agar mendayagunakan seluruh kekuatan dan upaya dalam penanganan pencegahan penyebaran covid-19 baik di bidang kesehatan maupun dampak sosial dan ekonomi yang menerpa masyarakat.

“Dapur umum TNI Polri ini didirikan untuk mengamankan jaring pengaman sosial agar masyarakat khususnya menengah ke bawah tidak kelaparan ataupun kesulitan ditengah situasi wabah corona,”tutur Kapolres Kendal, Jumat (15/5/2020).

Selain itu Kapolres mengatakan dapur umum tersebut akan terus berlangsung hingga berakhirnya Ramadhan 1441 H nanti dan akan melihat perkembangan situasi selanjutnya.

“Kami berharap dengan dapur umum yang didirikan ini dapat membantu memenuhi kebutuhan makan masyarakat terdampak corona terutama untuk menu berbuka dengan tetap berada di rumah masing-masing dalam rangka pencegahan penyebaran virus corona” terang Kapolres.

Sementara itu salah satu Polwan pelaksana dapur umum Ipda Rina Kurniawaty, S.H. mengatakan bahwa dapur umum itu akan dilaksanakan setiap hari dengan menyiapkan 300 bungkus makanan untuk berbuka bagi masyarakat terdampak corona umumnya di sekitaran Kota Kendal.

“Dapur umum ini dilaksanakan oleh Polwan dan personel Polres Kendal yang bekerjasama dengan TNI. Setiap hari disiapkan 300 bungkus untuk menu berbuka puasa yang akan dibagikan kepada masyarakat terdampak covid-19”, kata Ipda Rina/aero

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.