Dandim Purbalingga Hadiri Virtual Rakor Presiden RI Kepada Kepala Daerah Terpilih Pilkada 2020

Purbalingga53 Dilihat

Purbalingga, medianasional.id – Dandim 0702/Purbalingga Letkol Inf Decky Zulhas, S.H., M.Han selaku unsur Forkopimda Kabupaten Purbalingga bersama Bupati dan Wakil Bupati Purbalingga, Ketua DPRD turut mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) yang digelar secara virtual kepada Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah hasil Pilkada serentak 2020 di Pringgitan Rumah Dinas Bupati Purbalingga.

Dalam Rakor tersebut, Presiden RI Joko Widodo memberikan beberapa poin arahan antara lain,” Kepala Daerah terpilih harus bekerja keras dengan inovasi, kecepatan dan ketepatan kebijakan. Tugas recovery kesehatan dan ekonomi harus terkelola dengan baik. Pencegahan penyebaran Covid-19 menjadi prioritas dan penanganan pasien yang terkena Covid-19 harus terus dilakukan. Kemudian di bidang ekonomi, APBD yang ada harus bisa memberikan pekerjaan kepada masyarakat di lapisan bawah dengan cara memperbanyak program padat karya untuk penciptaan lapangan pekerjaan. Bantuan sosial juga harus segera didistribusikan kepada masyarakat,” kata Presiden Joko Widodo, (14/4).

Adanya arahan dari Presiden RI ini, Letkol Inf Decky Zulhas selaku Dandim Purbalingga saat dikonfirmasi menuturkan pihaknya juga akan siap turut mendukung segala kebijakan pemerintah yang ada demi terlaksananya pembangunan di wilayah.

“Siap mendukung arahan Presiden dan komando atas kami dalam mendukung kebijakan pemerintah yang ada,” tegasnya.

 

Reporter : Bambang

Editor : Tyo

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.