Dandim 0610/Sumedang Pimpin Pelaksanaan Tes Garjas Periodik ll Tahun 2020

Sumedang96 Dilihat

Sumedang, medianasional.id – Komandan Kodim 0610/Sumedang Letkol Inf Zaenal Mustofa, SE., M.Si Pimpin pelaksanaan Tes Kesegaran Jasmani (Garjas) Periodik II Tahun 2020 bagi prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) jajaran Kodim 0610/Sumedang, bertempat di Lapangan Yonif Raider 301/Pks jalan raya Tanjungkerta-Cimalaka Desa Citimun Kecamatan Cimalaka, Rabu (04/11/2020).

Pada kesempatan apel pengecekan personel sebelum melaksanakan Garjas, Dandim 0610/Sumedang Letkol Inf Zaenal Mustofa, SE., M.Si, menyatakan tujuan pelaksanaannya kegiatan Garjas ini untuk membina dan mempertahankan kondisi jasmani prajurit dan PNS TNI-AD, agar terpelihara jiwa dan Stamina yang prima, sehingga didalam mejalankan tugas pokok bisa terlaksana secara optimal.

“Namun demikian tidak memaksakan bagi prajurit dan PNS jajaran Kodim yang tidak mampu atau sedang sakit, semuanya dilaksanakan secara terukur dan teruji serta mengutamakan faktor keamanan,” ujar Dandim.

“Guna mengantisipasi kesehatan anggota lebih awal, sebelum pelaksanaan pengecekan kesehatan oleh anggota Kesehatan yang ada di lapangan, serta prosedur lain sesuai petunjuk pelaksanaan kesamaptaan yang di keluarkan oleh TNI AD,” tambahnya

Pasipers Kodim 0610/Sumedang Lettu Inf Ahmad Syarifuloh mengatakan,pembinaan fisik dalam menghadapi kesamaptaan jasmani/garjas bagi prajurit dan PNS ini mengacu pada program-program dari Komando Atas dan dilaksanakan secara bertahap, bertingkat dan berlanjut.

“Dengan kesehatan dan fisik yang prima adalah modal utama bagi personel TNI dan PNS TNI dalam menjalankan tugas pokoknya setiap hari,” terang Pasipers.

Adapun penyelenggaraan kesegaran jasmani (Garjas) terdiri dari Samapta A dan Samapta B. Untuk Samapta A yaitu lari jarak tempuh 3.200 meter dalam waktu 12 menit, sedangkan untuk Samapta B termasuk (push up, sit up, pull up, lunges dan shutle run) ditambah ketangkasan berenang gaya dada 50 meter.

“Hasil total tes Kesegaran Jasmani (samapta A + B) dapat dibagi dua, dan mendapatkan nilai akhir yang akan digunakan sebagai dasar penyediaan samapta periodik, yang ditambahkan dengan nilai renang militer,” jelas Pasipers.

Reporter : Tyo

Editor : Drajat

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.