Silaturrahmi dengan Masyarakat Desa Suaran, Bupati Berau Bagikan Masker

Kalimantan Timur136 Dilihat

Berau, medianasional.id – Bupati Berau H Muharram, S.Pd.,M.M bersama tim Bersilaturahmi dengan Masyarakat Suaran, Kec Sambaliung,Kab Berau, Kalimantan timur (Kaltim).

Kedatangan Orang nomor satu di Berau di sambut gembira oleh warga dan membagi-bagikan Masker.

Di tengah Wabah Covid-19, dalam silaturahmi tersebut Bupati menghimbau kepada masyarakat yang hadir, agar Tetap jaga jarak dan mengikuti protokol kesehatan.

Bupati Muharram dikenal sebagai pemimpin yang peduli dan dekat dengan rakyat, aktif menjalin silaturahmi dan berbincang-bincang dan bercerita dengan warga di kampung suaran.

Bagi warga Suaran Bupati Muharram bukanlah sosok yang asing,karna sudah banyak prestasi, terbukti di mata masyarakat di kab Berau.

Bupati Muharram dilantik di Plenary-Sempaja Samarinda pada tanggal 17 Februari 2016 dengan Wakil Bupati Agus Tantomo. Periode 2016-2021.

Ada beberapa Prestasi-Prestasi dan Penghargaan masa Jabatan Bupati Muharram dan Wabup Periode 2016-2021 antara lain : Penghargaan Peduli HAM 2019 dari 271 bupati dan Walikota serta 22 Gubernur se-Indonesia. Republik Ceko melalui Kementerian Luar Negeri Ceko memberikan penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau, LSM dan TNI/Polri. Penghargaan yang diberikan ini merupakan apresiasi atas kepedulian menjaga konservasi di wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil. dan masih banyak penghargaan-penghargaan yang lainnya,

Lanjut Bupati Muharram, Kedatangannya untuk bersilaturahmi untuk meminta dukungan dan mensupport Muharram-Gamalis (RAGAM) pada Pilkada bulan Oktober 2020 mendatang

“Saya tidak memaksa Masyarakat di kampung suaran untuk memilih Pilkada yang akan datang, karena ada Satu pilihan yang lain. Tetapi saya wajib untuk berkomunikasi dengan masyarakat untuk kembali meyakinkan atau justru tidak meyakinkan, sebab rakyat petentu di Berau ini untuk menentukan siapa yang menjadi pemimpin kedepannya,” kata Muharram.

Kepada Wartawan, di rumah mantan kepala kampung Suaran Derajat, Bupati Muharram menyampaikan, “Kalau Muharram-Gamalis (RAGAM) terpilih untuk memimpin Berau di Periode berikut, Insyaallah bisa menyempurnakan apa yang sudah capai selama ini yang belum maksimal, akan dimaksimalkan. Infrastruktur dasar dasar yang selama ini menjadi konsen saya,” katabBupati.

“Di antaranya Listrik, Air minum, Telekomunikasi, juga jalan, itu sangat penting untuk dituntaskan. Hal tersebut yang di alami dalam Kota maupun di pedesaan, karena APBD sangat terbatas, tentu perlu waktu dan proses yang panjang. Setelah itu baru kita berfikir bagaimana cara supaya pendapatan Ekonomi masyarakat bisa meningkat,” lanjutnya.

“Kita tidak boleh lagi kedepannya hanya tergantung dengan sumber daya tambang Batu bara, yang selama ini saya yakin pada akhirnya akan habis,” imbuhnya.

Solusi Bupati kedepan bagaimana mencari solusi Pendapatan APBD baru, yang tidak hanya tergantung dari tambang Batu Bara,
Yang di pikirkan kedepannya memanfaatkan dan memaksimalkan sumber daya ekonomi yang kita miliki hari ini Seperti Perkebunan,pertanian, perikanan, peternakan, perikanan. Ke lima hal ini harus terus menerus kita genjot sampai pada akhirnya betul-betul potensi yang ada ini bisa di nikmati oleh masyarakat secara optimal.

“Maka beberapa hari ini Saya akan mengundang pihak perusahan yang ada di wilayah kabupaten Berau rapat untuk kerja samanya. Harus ada Industrialisasi di bidang Pertanian, Perkebunan, Peternakan perikanan begitu juga yang lain kita harus bangun supaya roda ekonomi betul-betul bergerak,” terang Bupati.

Harapannya siapa pun pemimpin kedepan harus berfikir bagaimana menuntaskan kebutuhan dasar satu sisi kemudian di sisi yang lain adalah membangkitkan Ekonomi baru yang bersumber bukan hanya dari Pertambangan.(SAVER)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.