Remaja Masjid Baitus Sidiqin Dusun Kepundung Desa Reksosari Tanggap Cepat dan Peduli Covid-19

Jawa Tengah, Semarang209 Dilihat
Tampak petugas penyemprotan desinfektan yakni anggota Remaja Masjid Baitus Sidiqin
dusun Kepundung desa Reksosari saat melakukan kegiatan sterilisasi wilayah.

Semarang, medianasional.id | Rasa-rasanya pemuda tidak boleh berpangku tangan begitu saja mengingat perkembangan positif Covid-19 di Indonesia semakin hari semakin bertambah. Turun langsung ke lapangan inilah yang dilakukan oleh Remaja Masjid Baitus Sidiqin Dusun Kepundung Kidul, Desa Reksosari, Kecamatan Suruh, Kabupaten Semarang. Hari ini Selasa, 31/03/2020, mereka para anggota Remas bahu membahu, bekerja sama dalam kegiatan sosial sterilisasi kawasan dalam bentuk penyemprotan desinfektan di wilayah RT 01 dan 02 di dusun Kepundung.

Ketua Remas Tegar Susena mengatakan “Adapun kegiatan yang dilakukan disini adalah penyemprotan desinfektan ke rumah-rumah warga, poskamling, posyandu dan tempat ibadah. Kegiatan ini sengaja kami lakukan lebih awal sebagai upaya antisipasi dini saat berita tentang Covid-19 terus berkembang menghawatirkan di media, jujur kami merasa was-was jika Covid-19 bisa masuk diwilayah kami”.

ADVERTISEMENT
Petugas penyemprotan mendatangi rumah-rumah setiap warga untuk melakukan penyemprotan
desinfektan.

Tegar juga menambahkan bahwa “penyemprotan ini kami lakukan lebih awal sebelum ada instruksi dari kepala desa. Kami dengar gerakan penanggulangan dalam kegiatan penyemprotan desinfektan dari desa akan dilaksanakan pada Kamis, 2/03/2020, mendatang. Kami berharap kepada kepala desa agar maksimal dan tidak hanya diwilayah kami saja, akan tetap sterilisasi kawasan dilakukan mencakup seluruh dusun di Desa Reksosari”.

Pendanaan kegiatan ini dilakukan memakai kas pribadi Remas dan iuran masyarakat sekitar sebagai bentuk kepedulian dan kegelisahan bersama. Sebagai anggota tim kerja, Ikhsan Dwi Putra menambahkan “selain penyemprotan desinfektan ini, kami jajaran remas juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat yang saat itu kami jumpai, yakni menyampaikan bagaimana cara membuat desinfektan, cara mencuci tangan yang benar, social distancing dan melakukan pola hidup bersih di rumah masing-masing”.

Remas Baitus Sidiqin bersama masyarakat berkomiten untuk mendukung program pemerintah pusat maupun pemerintah daerah dalam penanggulangan Covid-19. Dalam kesempatan lain, Ketua Karang Taruna desa Reksosari M. Rizal Baihaqi menuturkan, “ Kami berharap pemerintah melakukan upaya yang strategis agar kasus ini tidak semakin meluas. Kami juga menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap tenang dan tetap produktif. Masyarakat tetap menaati protokol dari pemerintah. Selanjutnya, kami berdoa semoga Covid-19 ini cepat berlalu dan kondisi Indonesia kembali normal seperti sediakala, Amin”.

Kontributor : Hasan Maftuh
Editor : Abu Bakar Sidik

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.