Ponpes Ma’had Nurul Fata Menggelar Acara Maulid Akbar

Bogor499 Dilihat

Bogor, Medianasional.id – Pondok Pasantren Ma’had Nurul Fata Pimpinan Habib Hasan Al Attas Empang Bogor menggelar Peringatan Maulid Akbar Nabi Muhammad SAW pada Sabtu (11/2) di Ponpes Ma’ad Nurul Fata Jalan Pabuaran Nomor 43 RT 02 / RW 09 Kec.Bogor Selatan Kota Bogor.

Acara dihadiri Habib Hasan Al Attas, Para Habaib, Pimpinan Pondok Pesantren Dr.H. Zainut Tauhid, M.Si, Wakil Menteri Agama RI Brigjen Pol. Arif Rahman Direktur Sosial Budaya Mewakili Kapolri, Anggota DPR RI, Plt Bupati Bogor, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Santriawan dan Santriwati.

Wakil Menteri Agama RI Dr.H.Zainut Tauhid, M.Si dalam sambutannya mengatakan, ketika bertemu dengan perwakilan dari Al Azhar Kairo Mesir  Assyarif Dr. Muhammad Abdurrahman Al Walid dalam sebuah pertemuan menyampaikan dua hal. Pertama Ia sangat mengapresiasi terhadap mahasiswa Indonesia jumlahnya kurang lebih 12.000 orang yang menimba ilmu di Al Azhar Kairo, Mesir.

“Mahasiswa Indonesia kita kenal sebagai mahasiswa yang ramah, rajin, memiliki prestasi  yang luar biasa, dan hormat kepada para guru,” katanya.

Kedua Ia menyampaikan sangat senang tinggal di Indonesia karana masyarakatnya ramah, penuh senyum, sangat religius, mencintai para ulama, dan Syi’ar Islam begitu luar biasa. Tentunya ini tidak terlepas dari ajaran Para Ulama, Para Habaib melalui Majlis dzikir, Majlis Ilmu dan melalui Peringatan Maulid ini bisa mepersatukan umat Islam.

“Dan tentunya ini berkat ajaran dari para Ulama dan Habaib yang mengajarkan Ilmunya  kepada kepada para jamaahnya,” tutupnya.

Dalam sambutannya, Brigjen Polisi Arif Rahman, Direktur Sosial Budaya menyampaikan permohonan maaf bahwa Kapolri tidak dapat hadir karena sedang mendampingi presiden dalam tugas kenegaraan.

Lebih lanjut, Arif Rahman mengatakan, “sebagai umat Islam kita harus memanfaatkan momentum peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, karena kita tahu Nabi Muhammad SAW memiliki sifat-sifat yang mulia yang diajarkan kepada keluarganya, sahabatnya, dan juga kepada seluruh umat Islam. Oleh karena itu, dalam kesempatan ini semoga kita dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT dan kita tingkatkan kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW,” jelasnya.

Arif Rahman juga mengatakan, bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang besar.

“Kita lahir dari keberagaman berbagai suku bangsa, bahasa yang berbeda yang menyatu membentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia. Dengan jumlah penduduk sekitar 270 juta jiwa dengan jumlah pulau sebanyak 17.504, dan 1.340 suku bangsa serta 718 bahasa daerah. Dengan Bhineka Tunggal Ika kita bersatu, kita tahu bahwa umat Islam sebagai Rahmatan lil alamin dan kita harus tetap menjaga sifat-sifat rahmatan lil alamin untuk keutuhan bangsa Indonesia sesuai dengan Pancasila dan UUD 1945,” ungkapnya.

“Seterusnya Arif Mengatakan, “Kami mengingatkan bahwa kita akan menghadapi tahun politik, karena sebentar lagi akan ada pemilihan Presiden. Boleh kita berbeda pilihan atau memilih siapa saja, tetapi kita tetap jaga persatuan dan kesatuan demi keutuhan bangsa Indonesia,” pungkasnya.

ADVERTISEMENT

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.