Polsek Tapung Amankan 3 Pelaku Judi Gelper di Desa Mukti Sari

Kampar, Riau121 Dilihat

Kampar, medianasional.id – Tim Opsnal Polsek Tapung amankan 3 pelaku perjudian jenis Gelper (Gelanggang Permainan) pada Rabu sore (6/1/2021) di Jalan Seruling 7 wilayah Desa Mukti Sari, Kecamatan Tapung.

 

Para pelaku perjudian yang diamankan Aparat Kepolisian ini adalah inisial RY alias Y (27), DS alias S (37) dan RB alias B (25), ketiganya merupakan warga Desa Mukti Sari, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau.

 

Bersama para pelaku diamankan barang bukti 1 unit mesin Gelper ikan – ikan, sebuah chip mesin gelper dan uang tunai sebesar Rp.510 ribu yang digunakan sebagai taruhan.

 

Pengungkapan kasus ini berawal pada Rabu (6/1/2021) sekira pukul 17.00 Wib, saat itu Kapolsek Tapung, Kompol. Sumarno, mendapat Informasi, bahwa di Jalan Seruling 7 Desa Mukti Sari, ada sekelompok orang sedang melakukan permainan judi Gelper Ikan – Ikan yang meresahkan masyarakat.

 

Menindaklanjuti informasi tersebut, Kapolsek Tapung perintahkan Kanit Reskrim, AKP. Marupa Sibarani, S.H, bersama Tim Opsnal Polsek melaksanakan patroli ke lokasi dimaksud. Setiba dilokasi, petugas menemukan beberapa orang sedang berada ditempat permainan Judi Gelper tersebut dan langsung diamankan.

 

Selanjutnya dilakukan penggeledahan dan ditemukan barang bukti 1 unit meja mesin Gelper, sebuah chip mesin Gelper dan uang tunai sebesar Rp.510 ribu sebagai taruhannya, ketiga tersangka dan barang bukti kemudian dibawa ke Polsek Tapung untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

 

Kapolsek Tapung, Kompol. Sumarno, saat dikonfirmasi membenarkan penangkapan pelaku judi Gelper tersebut. Lanjut disampaikan Kompol. Marno, bahwa ketiga tersangka dan barang bukti kini telah diamankan di Polsek Tapung untuk menjalani proses hukum lebih lanjut,” jelasnya.

 

Sumber : Dirilis oleh Bag Humas Polres Kampar.

Editor : Robinson Tambunan. 

Posting Terkait

ADVERTISEMENT
Konten berikut adalah iklan platform MGID, medianasional.id tidak terkait dengan isi konten.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.