Personil Polsek Simpang Kanan Lakukan Giat Sedekah Jum’at Kepada Masyarakat Kurang Mampu

Riau49 Dilihat

Rokan Hilir, medianasional.id – Pada hari Jumat tanggal 28 Agustus 2020 pukul 10.30 Wib s/d selesai, Personil Polsek Simpang Kanan melakukan giat sedekah Jumat terhadap masyarakat kurang mampu di wilayah Kecamatan Simpang Kanan, Kab. Rokan Hilir, Provinsi Riau.

 

ADVERTISEMENT

Kegiatan tersebut di pimpin Oleh Ps. Kanit Binmas Polsek Simpang Kanan dan di laksanakan di Kepenghuluan Bagan Nibung. Giat tersebut dilakukan melalui Door To Door System / dari rumah kerumah warga satu persatu.

 

Kemudian kegiatan sedekah Jumat yang di lakukan oleh Polsek Simpang Kanan dengan cara memberikan bantuan berupa uang tunai Rp. 200.000 ( dua ratus ribu rupiah ) kepada 5 warga masyarakat kurang mampu, guna untuk membantu keperluan sehari – hari. Selanjutnya masyarakat pun mengucapkan terima kasih atas pemberian bantuan kemanusiaan yang di berikan oleh personil Polsek Simpang Kanan dan mendoakan, semoga Polri semakin jaya dan sukses dalam melaksanakan tugas,” ungkap masyarakat kurang mampu tersebut.

 

Dalam kesempatan ini, Kapolsek Simpang Kanan, Iptu. Angga Dewansya, S.Tr.K., M.Si menyampaikan, bahwa beliau sangat mendukung kegiatan tersebut. Sementara itu, Angga juga sangat berharap bantuan tersebut bisa bermanfaat bagi masyarakat yang kurang mampu di saat masa pandemi Virus Corona ( Covid-19),” ujarnya.

 

Sumber : Diterbitkan oleh Polsek Simpang Kanan.

Editor : Robinson Tambunan. 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.