Pemda Kampar Gelar Gala Dinner Bersama, Dalam Rangka Menyambut HUT Fakultas Kedokteran Universitas Riau

Kampar, Riau1223 Dilihat

Kampar, medianasional.id –  Pj. Bupati Kampar, Muhammad Firdaus, SE, MM, didampingi Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Kampar, drg. Yusi Firdaus, MM, dan Pj. Setda Kampar, Ramlah, SE, M.Si, menggelar Gala Dinner bersama, dalam rangka bhakti sosial kesehatan menyambut HUT Fakultas Kedokteran Universitas Riau yang bertempat di Balai Bupati Kampar pada Sabtu malam, (28/10/23).

 

Acara ini juga dihadiri oleh Direktur RSUD Bangkinang, dr. Asmara Fitrah Abadi, Ketua IKABI (Ikatan Ahli Bedah Indonesia) Korwil Riau, dr. Weli Zulfikar yang merupakan Spesialis Bedah Sub Spesialis Kepala Leher di RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru, Camat Salo yang sekaligus Plt. Camat Kuok, Revizal, S.STP, Kepala Desa Bukit Melintang, Zulkifli serta para dokter yang nantinya akan tergabung pada penyelenggaraan giat bhakti Sosial kesehatan.

 

Kemudian acara tersebut diawali dengan makan malam bersama, Pj. Bupati Kampar persilahkan seluruh tamu undangan menyantap hidangan yang telah disediakan sebagai bentuk penghargaan kepada para dokter selaku pelaksana kegiatan ini.

 

Selanjutnya Pj Bupati Kampar, Muhammad Firdaus, SE, MM, dalam kata sambutannya menyampaikan selamat datang dan rasa syukurnya serta terima kasih atas telah terciptanya kolaborasi antara Kabupaten Kampar. RSUD Bangkinang, IKABI, RSUD Arifin Ahmad, Fakultas Kedokteran Univerairas Riau KSM Bedah, KSM Anestesi dan KSM Obgyn yang telah mempersiapkan acara bhakti sosial kesehatan bagi masyarakat. Sehingga langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

 

“Kita patut berbangga atas terlaksananya kegiatan kemanusiaan ini, yang dilaksanakan secara cuma – cuma oleh para dokter untuk masyarakat, khususnya di Kabupaten Kampar ini. Semoga kegiatan yang sangat bermanfaat ini dapat dilakukan secara terus menerus dan berkesinambungan, dan untuk Pemerintah Kabupaten Kampar sangat memberikan dukungan atas pelaksanaan kegiatan ini, serta mengajak semua pihak untuk dapat mendukung giat sosial ini. Ini dapat dikatakan sebagai bentuk kepedulian tinggi kepada masyarakat,” ungkap PJ. Bupati Kampar.

 

Sementara itu juga disampaikan oleh Ketua IKABI Korwil Riau, dr. Weli Zulfikar, bahwa kolaborasi ini akan membuat suatu bhakti sosial kesehatan akbar yang nantinya meliputi kegiatan sunat massal, pengobatan, pemeriksaan kesehatan, Skrining Kanker Serviks dan penyuluhan kesehatan yang semuanya berlaku gratis. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada Minggu pada tanggal 29 Oktober 2023 esok dengan dipusatkan di Desa Bukit Melintang, Kecamatan Kuok, Kabupaten Kampar,” ujarnya. ( Robinson Tambunan / Rilis Diskominfo Kabupaten Kampar).

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.