Pemasaran Peci Delisen Limpung, Merambah Keluar Pulau Jawa

Batang, Uncategorized161 Dilihat


Batang, medianasional.id
Tidak hanya menimba ilmu Al qur’an saja saat para santri di pondok pesantren, namun banyak hal yang diajarkan dan didapat dari dalam pondok seperti yang diajarkan di Pondok Pesantren Roudlhotul Muhtadin Desa Delisen, Kecamatan Limpung Kabupaten Batang mengajarkan santri untuk membuat peci / songkok.

Peci pada jaman Presiden Soekarno menjadi ciri khas atau indentitas Sang Proklamator ketika berada diluar negeri maupun berada didalam negeri tidak lepas dari menggunakam peci. Ketika Putra Sang Fajar ( Presiden Soekarno ) berada diluar negeri pasti tidak ketinggalan memakai songkok / peci dan sudah menjadi identitas Bapak Marhaen Indonesia Soekarno ketika bepergian pasti menggunakan peci.

Khobib ghozi pencetus ide pengrajin songkok Al Mihrab di Desa Dlisen, Kecamatan Limpung, Kabupaten Batang, Minggu (18/4/2021) mengatakan, Ide ini muncul saat kita diikutkan pelatihan kursus menjahit yang kebetulan fokus dalam pembuatan peci atau songkok bertempat di salah satu pondok pesantren di Kebumen, pada waktu itu dibiayai oleh Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah, setelah selesai mulailah pada 2017 mencoba membuat sendiri dan langsung dipasarkan ke pemakai dengan awal modal yakni kurang lebih Rp 20 juta rupiah.

” Kami mengedepankan kualitas dan kenyamanan pengguna dalam menghasilkan peci, Kain bludru pun kita datangkan dari Korea, Pecinya ada ventilasi atas yang terdapat di ujung depan dan belakang, ” Ungkapnya.

Ia juga menjelaskan, Para santri Pondok Pesantren Roudlotul Muhtadin memproduksi peci sendiri sesuai kemauanya, dengan dibekali 10 mesin jahit listrik dan satu mesin bordir otomatis para santri tinggal memasukkan desain ke dalam sistem, kemudian mesin mengerjakan secara otomatis. Satu peci dijual dengan harga Rp. 20. 000, hingga Rp. 60. 000, sesuai dengan bahan yang digunakan dan juga variasi desainnya.

“ Pemasaran peci sudah ke luar provinsi bahkan luar Pulau Jawa. Mulai dari Cirebon, Maluku, Sumatra, dan beberapa pondok pesantren yang ada di Jawa. Bahkan sudah sampai ke Presiden RI Joko Widodo. Peci dengan spesial bordir bertuliskan Ir. H. Joko Widodo,” Pungkasnya.

#Puji Leksono.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.