Pelaksanaan Pilkades 2019 Desa Argosuko Kabupaten Malang

Jawa Timur314 Dilihat
Pemilihan kepala Desa serentak yang salah satunya di Desa Argosuko, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang.

Malang, medianasional.id – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 2019 hari ini digelar di Kabupaten Malang.

Salah satunya di Desa Argosuko kecamatan Poncokusumo kabupaten Malang, yang saat ini melaksanakan Pemilihan Kepala Desa Serentak tahun 2019, Minggu (30/06/2019).

Hadir dalam kegiatan, Lima calon Cakades diantaranya, Ruslan M Soleh (Incumbent), Endra Setyawan, Choirul Umam, Basuni, Kusno, Pihak keamanan dari TNI-Polri, Panitia Cakades, Linmas dan warga Desa Argosuko, kurang lebih dari daftar DPT dengan jumlah total 3000 daftar pemilih tetap.

Para calon kepala Desa Argosuko, Kecamatan Poncokusmo, Kabupaten Malang.

Dalam kesempatan, Nur sahid Salah satu warga sekitar, yang sedang mengikuti kegiatan pencoblosan, dalam wawancara medianasional.id mengatakan, “Alhamdulilah saya sudah melaksanakan kewajiban saya mas (maksud kegiatan pencoblosan). Tadi saya berangkat dari rumah sekitar pukul 08.05 wib, dan sekarang menunjuk pukul 08.35 wib, tidak tampak antrian yang panjang, semuanya berjalan lancar,” tutur warga yang kebetulan rumahnya berjarak 1 kilo meter dari lokasi TPS.

Nur sahid menambahkan, “Semoga Pilkades hari ini berjalan lancar, dan siapapun pemenangnya kita warga Argosuko mendukung hasil Pilkades 2019”, tambahnya.

“Mudah-mudahan Cakades Incumbent yang menjadi pemenang dalam pilkades kali ini. Karena program periode kemaren supaya bisa dilanjutkan lagi oleh Incumbent”, tutupnya.

Warga Desa Argosuko nampak berbaris rapi untuk menyalurkan hak pilihnya.

Dilain sesi, anggota BKO polresta Pasuruan, Brigadir Ali menuturkan, “Saya bersama 4 personil dari polresta Pasuruan serta 2 dari Polda Jatim, mulai kemarin sudah BKO disini,” ungkapnya.

“Sampai detik ini, proses pilkades berjalan aman lancar terkendali,” imbuhnya.

Ia juga berharap pelaksanaan pilkades serentak dapat berjalan lancar dan aman agar dapat menghasilkan pemimpin yang benar-benar amanah dalam memimpin desanya.

Reporter : nrt

Editor: Sunarto

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.