Mobil Pengangkut Kayu Jati Terperosok ke Jurang, 2 Orang Penumpang Meninggal di TKP

Batang90 Dilihat

Batang, medianasional.id – Telah terjadi laka lantas tunggal yang melibatkan Kbm Mitsubishi Strada (4×4) nomor polisi AA 1777 NE berwarna silver tahun 2016 hari ini, Senin (30 April 2018) pukul 05.00 WIB di Blok Pring Ombo, Area perkebunan PTPN IX Afdeling Wonodadi, wilayah Ds. Wonodadi, Kec. Bandar, Kab. Batang. Akibat kecelakaan tersebut mengakibatkan 2 (dua) orang Meninggal Dunia di TKP atas nama Eko Dono Saputro (29) Laki-laki, alamat sesuai kartu identitas Dsn. V Mekar Jaya RT 04, RW 05, Kp. Bangun Rejo, Kec. Gunung Sugih, Kab. Lampung Tengah, Prov. Lampung (Sopir Kbm). Dan Suryono (26) Laki-laki, pekerjaan Buruh, alamat Batang (penumpang Kbm duduk di kursi depan).

Sedangkan 2 penumpang lainnya mengalami luka-luka atas nama Heri (31) laki-laki, pekerjaan Buruh, warga Dk. Tampingan RT 06, RW 03, Ds. Sukorejo, Kec. Sukorejo, Kab. Kendal, kondisi sadar, mengalami luka lecet pada bagian bibir, siku kiri, lutut kanan-kiri, luka robek pada bagian pergelangan kaki kanan, dada terasa sakit, dan pusing saat ini menjalani rawat jalan di Puskesmas Bandar (penumpang Kbm duduk kursi belakang). Dan penumpang atas nama Ahmad Mustofa (31) pekerjaan buruh, warga Ds. Kembang Langit RT 03, RW 01, Kec. Blado, Kab. Batang. Ditemukan dalam keadaan sadar dan mengalami luka lecet pada pergelangan kaki kiri (Penumpang Kbm duduk kursi belakang).

Dari informasi yang dihimpun medianasional.id,kejadian bermula pada saat Kbm yang ditumpangi 4 orang sedang bekerja mengangkut kayu pohon Jati Kebun dari Blok Pring Ombo ke Blok atas wilayah Tombo, sampai di TKP jalan perkebunan, masih kondisi tanah becek berlumpur, denga tekstur tanah labil dan licin, jalan datar, sisi kiri jurang, ksedangkan sisi kanan tebing. Kemudian Kbm mengambil lajur kiri, karena tekstur tanah sebelah kiri labil dan diduga sopir kbm dalan keadaan mengantuk sehingga Kbm terperosok dan masuk ke dalam jurang sedalam +- 150 meter sehingga mengakibatkan 2 penumpang kbm yang duduk di kursi bagian depan terpelanting keluar dan meninggal dunia di TKP, sementara 2 penumpang lainnya masih berada di dalam kbm dan mengalami luka ringan selanjutnya kejadian tersebut di koordinasikan dengan Polantas Polres batang, dan untuk korban meninggal dunia dibawa ke RSUD kalisari batang, sedangkan korban luka luka dibawa ke Puskesmas Bandar untuk menjalani pemeriksaan kesehatan. (Karjo)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.