Meniti Langkah Sehat Menuju Kota Ambon Lebih Gemilang: Apresiasi Pemkot Ambon untuk SBAM Fun Run 2023

Ambon1630 Dilihat

Ambon, medianasional.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon memberikan apresiasi yang tulus terhadap pelaksanaan SBAM Fun Run 2023 yang digelar oleh Swiss-Belhotel Ambon pada Sabtu (12/8/23). Dalam acara ini, Drs. Bodewin M. Wattimena, M.Si., selaku Pejabat Wali Kota Ambon, menyampaikan terima kasih kepada Swiss-Belhotel yang telah menginisiasi kegiatan ini, serta kepada para sponsor yang turut mendukung. Acara ini juga diresmikan oleh Wattimena, yang menjelaskan bahwa, Pemkot selalu mendukung event olahraga positif seperti ini sebagai cara untuk meminimalisir dampak negatif dan menjaga situasi keamanan dan ketertiban di Kota Ambon.

Wattimena dalam kesempatan tersebut mengajak para peserta Fun Run dan warga Kota Ambon untuk terus mendukung berbagai kebijakan Pemkot. Dia mengungkapkan, pentingnya dukungan dalam memajukan Kota Ambon yang dicintai oleh semua warganya. Acara Fun Run ini juga diharapkan, menjadi wadah yang menyenangkan dan sehat bagi para peserta, sesuai dengan semangat event yang diadakan.

ADVERTISEMENT

Lanjut Dikatakannya, SBAM Fun Run telah menjadi acara rutin yang digelar oleh Swiss-Belhotel sejak tahun 2022. Kegiatan ini tidak hanya untuk merayakan HUT  Kemerdekaan RI tetapi juga merayakan HUT Kota Ambon yang akan datang pada tanggal 7 September. Pembukaan acara Fun Run turut dihadiri oleh jajaran Forkopimda, pimpinan perbankan, serta BUMN yang turut memberikan dukungan dalam rangka memajukan olahraga dan budaya sehat di Kota Ambon.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.