Maraknya Pinjaman Online, Prof. Dr. Hendrawan Bersama OJK Lakukan Sosialisi ke Masyarakat

Pekalongan440 Dilihat


Kab. Pekalongan, medianasional.id
Maraknya pinjaman online ( Pinjol ) dan investasi bodong / tidak berijin, mengakibatkan banyaknya masyarakat yang menjadi korban. Melihat hal yang demikian itu, Anggota DPR RI Komisi XI dari Fraksi PDI Perjuangan Prof. Dr. Hendrawan Supratikno yang berangkat dari daerah pemilihan ( DAPIL X JATENG ) meliputi : Kabupaten Pemalang, Kab. / Kota Pekalongan dan Kabupaten Batang bersama Otoritas Jasa Keuangan ( OJK ) turun ke masyarakat secara langsung dengan memberikan sosialisi di Kecamatan Wonokerto, Kabupaten Pekalongan.

Hadirnya Anggota DPR RI Komisi XI itu bersama Otoritas Jasa Keuangan Cabang Tegal itu dikandung maksud untuk memberikan edukasi terkait pinjaman online / investasi yang bodong, agar masyarakat cerdas apabila ditawarin pinjaman dengan bunga yang tidak wajar jangan mudah percaya.

Kegiatan itu dihadiri, Anggota DPR RI Komisi XI F PDI Perjuangan Prof. Dr. Hendrawan Supratikno, Dr. Heriyono Tarjono ( TA Prof. Dr. Hendrawan Supratikno, Kepala Kantor OJK Tegal Novianto Utomo berserta rombongan, Muspika Kecamatan Wonokerto termasuk Anggota TNI AL Wonokerto Lanal Tegal, Kades se Kecamatan Wonokerto, Sekdes 11 desa se Wonokerto, Ketua BPD desa sekecamatan Wonokerto dan para tamu undangan. Kegiatan berlangsung di Aula Kantor Camat setempat Rabu, (26/10/2022).

Anggota DPR RI Prof. Dr. Hendrawan Supratikno mengatakan, bersama mas Novi dari OJK masuk ke kecamatan Wonokerto di sambut oleh pak camat, sebelas kades, dan tokoh-tokoh masyarakat.

Kami mensosialisasikan pinjaman online karen di tengah-tengah era digital seperti ini pinjaman online semakin tumbuh subur.

” Itu sebabnya di perlukan ke hati-hatian agar masyarakat tidak menjadi korban dari praktek-praktek yang tercela dalam industri online seperti ini,” ungkap DPR RI tiga periode dari F PDI Perjuangan dapil X Jateng Prof. Dr. Hendrawan Supratikno.

Lebih lanjut, Hendrawan mengatakan, Itu sebabnya kami bergembira sekali masyarakat menyambut dengan antusias, mudah-mudahan melalui kegiatan sosialisasi seperti ini tingkat literasi jasa keuangan khususnya untuk pinjaman online semakin meningkat.

Camat Wonokerto, Kabupaten Pekalongan Abdul Khoyin menyampaikan, ucapan terimakasih kepada OJK kantor perwakilan cabang Tegal, terimakasih kepada Prof. Dr. Hendrawan karena apa yang kita laksanakan pada siang hari ini sangat bermanfaat.

Terbukti, tadi masyarakat, para peserta juga antusias bagaimana tadi di sampaikan kepala OJK maupun Hendraw Supratikno bahwa ini dalam rangka memberikan edukasi pada masyarakat supaya masyarakat tidak terjebak pada pinjaman online.

Kepala Kantor OJK Tegal, Novianto Utomo menambahkan, bahwa tadi kita sudah bersama Prof. Hendrawan melakukan sosialisasi pinjaman online.

Ia berpesan, kepada masyarakat kalau misalnya tidak butuh, tidak perlu janganlah coba – coba melakukan pinjaman ke pinjaman online kalo misalnya sudah ikut pinjaman online tolong di bayar sampai lunas.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.