Lepas 132 Calon Jamaah Haji, Ini Pesan Pejabat Bupati Tubaba Drs. M. Firsada, M.Si.

TUBABA, Medianasional.id

Ketenangan dan harapan memenuhi udara saat Jamaah Calon Haji kabupaten Tulang Bawang Barat memulai perjalanan suci mereka. Dalam doa dan kesatuan, mereka merangkul cahaya spiritual menuju Baitullah. Perjalanan yang penuh arti dan persembahan cinta kepada Tuhan. Semoga langkah mereka diberkahi dan umrah mereka diterima dengan tulus di sisi-nya.

ADVERTISEMENT

Hal itu disampaikan Penjabat Bupati Tubaba Drs. M. Firsada, M.Si. saat melepaskan Secara Resmi Jamaah Calon Haji 1444 H/ Tahun 2023 M. yang dilaksanakan di Masjid Baitus Shobbur Kompleks Islamic Center Kabupaten Tubaba, Selasa (6/6/2023).

“Kami ucapkan selamat menunaikan ibadah haji. Jaga kesehatan dan menjadi Haji yang mabrur,” ucap Penjabat Bupati Tubaba.

Dia menambahkan, kehadirannya tidak hanya untuk ikut melepas keberangkatan Jemaah Haji. Selain itu, juga untuk memastikan kegiatan tersebut berjalan lancar dan tertib sehingga para jemaah merasa nyaman.

“Alhamdulillah keberangkatan para jemaah haji asal Tubaba berjalan aman dan tertib serta lancar,” pungkasnya.

Diketahui, Jemaah Calon Haji asal Kabupaten Tubaba sebanyak 132 orang yang berasal dari 9 kecamatan terdiri dari laki–laki 70 Orang, Perempuan 62 Orang dan Pendamping 1 Orang.

Jemaah calon haji Kabupaten Tubaba akan diberangkatkan menuju Asrama Haji Bandar Lampung guna mengikuti pembekalan oleh petugas haji, selanjutnya mengikuti Prosesi Ibadah Haji di Mekkah.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.