Kapolres Berikan Hadiah kepada Anggota Berprestasi Saat HUT Bhayangkara

Batang51 Dilihat

Batang, medianasional.id Dalam rangka rangkaian HUT Bhayangkara ke 73 tahun yang di lakukan oleh jajaran kepolisian Resor Batang Polda Jawa Tengah, dari berbagai ragam rangkaian kegiatan tersebut kini tinggal menunggu hasil daripada kegaiatan yang sudah usai, dengan menerima penghargaan dari Kapolres Batang, Sebagai tanda penghargaan kepada para Bhabinkamtibmas dan Polsek yang berprestasi dan telah memenangkan perlombaan dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke-73.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Batang Polda Jawa Tengah AKBP Edi S Sinulingga memberikan tropi beserta hadiah berupa uang pembinaan, kegiatan berlangsung di halaman Kecamatan Limpung saat Tasyakuran HUT Bhayangkara ke 73 tahun Rabu, (10/7/19).

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Batang Wihaji dan Dandim 0736 Batang Letkol Kav Henry RJ Napitupulu dan memberikan ucapan selamat kepada para pemenang, tampak pula Kepala Desa dan babinsa mendampingi para bhabinkamtibmas desa binaan.

Kapolres Batang AKBP Edi S Sinulingga menyampaikan, penghargaan ini saya serahkan kepada mereka yang selama ini telah berdedikasi tinggi terhadap Polres Batang, melalui perannya masing-masing.

“Penghargaan ini hendaknya dapat memotivasi bagi seluruh Bhabinkamtibmas dan Polsek lainnya di wilayah jajaran Polres Batang, Guna memberikan pelayanan terhadap masyarakat, sehingga tercipta kondisi wilayah desa binaan yang kondusif,” ucap Kapolres Batang.

Penghargaan diberikan kepada pemenang Lomba Bhabinkamtibmas yang berprestasi, di antaranya juara I dengan perolehan nilai 3.290 poin diraih oleh Bripka Dodi Handoko, Bhabinkamtibmas Polsek Limpung. Juara II dengan jumlah nilai 3.260 poin, diraih oleh Brigadir Luqman Khakim Bhabinkamtibmas Polsek Reban. Juara III dengan jumlah nilai 3.000 poin diraih Bripka Niko Satria Saputra dari Bhabinkamtibmas Polsek Bandar.

Dalam kesempatan tersebut, Penghargaan juga diberikan pada Lomba tingkat Polsek se Polres Batang, Polsek Sebagai Basis Deteksi  (PSBD), Juara I dengan jumlah nilai 184 poin, diraih oleh Polsek Limpung. Juara II dengan nilai 179 poin diraih oleh Polsek perbatasan Kabupaten Kendal yaitu Polsek Gringsing, Juara III dengan jumlah nilai 176 poin diraih oleh Polsek Batang Kota.

Reporter : Puji_L

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.