Kapal Pesiar MV The World Berbendera Bahama Wisata di Raja Ampat

Raja Ampat81 Dilihat

Raja Ampat, Medianasional.id- Berdasarkan informasi yang dihimpun media nasional dari sumber yang dipercaya, kapal pesiar MV The World berbendera Bahama masuk ke perairan laut Raja Ampat tiba, dan berlabuh pada Kordinat S 01’21’53.63 – E129’25’13.14 tepatnya depan Distrik (Kecamatan) Kota Waisai, ibukota Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat, Kamis (23/1/2020) pukul 02:56 waktu setempat.

Informasi data yang diperoleh, kapal pesiar MV.The World berukuran 43.188 GT dengan Jumlah Crew kapal sebanyak 299 orang,dan kapal yang dikemudikan Kapten Mr. Dag Harald Saevik diketahui membawa 199 orang wisatawan asing,yang berasal dari berbagai Negara.

Kepala UPP Kelas II (dua) Saonek, Anggiat Marpaung saat dikonfirmasi media ini menyampaikan,kepal pesiar MV The World berbendera Bahamas berlayar ke Perairan Raja Ampat dalam rangka perjalanan wisata.

“MV The World ke Raja Ampat dalam rangka wisata pak,” kata Anggiat Marpaung melalui via telephon seluler, Jumat (24/1/2020) sore.

Sementara informasi yang peroleh dari Sertu (Marinir) Eko yang saat itu naik keatas Kapal mewakili Danpos TNI AL Waisai, Raja Ampat, Letda (P) Elhas Eka Sanjaya menyampaikan, sebelum kapal pesiar MV The World bergerak menuju destinasi wisata Raja Ampat yakni pulau Wayag, Kofiau, Misool. Sejumlah pejabat daerah setempat dan pejabat dari instansi vertikal naik keatas kapal MV The World diantaranya yang terlihat dalam gambar, yaitu Dandim 1805/Raja Ampat Letkol Infantri Josef Paulus Kaiba, Kabag Ops Kompol Ach Rumalean,Kepala Kantor Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) Saonek Anggiat Marpaung, Kepala DPMPTSP Raja Ampat Moh. Said Soltief, Kepala BLUD UPTD KKP Raja Ampat Syafri,Kasat Polair Polres Raja Ampat, Ipda Pol Haruni Hehega, KBO Intelkam pada Polres Raja Ampat Ipda Pol Susilo, pejabat dari Basarnas, Dinas Perhubungan, Imigrasi Sorong,Dinas Perhubungan Raja Ampat, petugas Karantina Kesehatan Pelabuhan Waisai serta sejumlah orang lainnya.

Selain itu,Informasi yang diperoleh, pihak Kapal MV The World juga memberi bantuan pendidikan sejumlah 20 Ribu US Dolar yang terdiri dari 10 Ribu Dolar berbentuk Buku dan 10 Ribu Dolarnya lagi berbentuk uang tunai kepada Masyarakat Waisai, Raja Ampat.

Namun, belum diketahui siapa yang menerima bantuan dari pihak kapal pesiar MV The World yang berlayar wisata di Raja Ampat mulai 23-27 Januari 2020.(Zainal)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.