Jelang Rakercab, Ahmad Ridwan Mengingatkan Tentang Pentingnya Protokol Kesehatan

Batang116 Dilihat


Batang, medianasional.id
Sebelum kegiatan Rapat Kerja Cabang ( Rakercab ) secara serentak yang dilaksanakan secara virtual oleh DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Batang H. Ahmad Ridwan, SE., MM memberikan pemansan kepada peserta kegiatan.

Rakercab dilaksanakan di Aula Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Batang di jalan Brigjen Katamso no 39 Batang dengan dihadiri Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Batang, Fraksi PDI Perjuangan, Fungsioneris DPC PDI – Perjuangan, Ketua Sekertaris dan Bendahara PAC 15 Kecamatan ( Pengurus Anak Cabang ), BAMUSI, Badan Kebudayaan Nasional (BKN), Serta kader Komunitas Juang (KJ), Sabtu, (29/5/2021)..

ADVERTISEMENT

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Batang H. Ahmad Ridwan, SE., MM Mengatakan, untuk para peserta rapat virtual, agar selalu bersama – sama dan bergotongroyong royong dengan rakyat, agar dapat menambah kursi DPRD pada pemilu 2024.

Ahmad Ridwan juga berharap dalam rapat ini fokus mendengarkan arahan dari DPD Jateng, dan apabila giliran DPC Batang di panggil dalam virtual tersebut bisa kita dengarkan bersama. Tidak hanya itu, Tak henti – hetinya Ahmad Ridwan mengingatkan tentang pentingnya protokol kesehatan dalam kehidupan sehari – hari yang kita jalani ini, usai lebaran ini kelihatannya covid – 19 tambah parah sampai – sampai di salah satu wilayah di Jateng diterapakan lockdown.

” Mudah – mudahan keluarga kita semua dijauhkan dari wabah virus corona, dan jangan lupa berdoa kepada Allah SWT sesegera mungkin status pandemi ini segera berlalu, amin. ” Pungkas Ahmad Ridwan ketika mendengar dari pengeras suara kegiatan rakercab virtual akan segera dimulai.

#PujiLeksono

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.