Jelang Pilkada Serentak Ronda Malam Diaktifkan Lagi

Sulawesi Selatan117 Dilihat

Jelang Pilkada Serentak, Ronda Malam Diaktifkan Lagi

Luwu Utara, Medianasional.id – Dalam rangka menjaga situasi tetap kondusif menjelang plkada serentak di Kab.Luwu .Maka pihak Polres Luwu Utaara kembali mengaktifkan ronda malam .
Kasat Binmas Polres Luwu Utara, AKP Wake Andi Maming bersama Kepala Desa Bakka, Kaharuddin, yang ditemui di sela-sela  pengontrolan dan pengecekan warga yang melakukan ajtivitas  ronda  malam , pada 17/5 kemarin mengungkapkan bahwa ronda malam sengaja diaktifkan untuk meminimalisir  kasus-kasus kejahatan utamanya menjelang Pilkada serentak.

“Sejumlah pelaku kejahatan, telah ditangkap dan diringkus di balik jeruji besinamun hukuman bagi pelaku kejahatan seolah tak cukup memberi efek jera bagi pelaku tersebut maupun pelaku kejahatan lainnya. Realitanya kasus-kasus serupa masih kerap terjadi ” beber Andi Wake.
Kasat Binmas Polres Luwu Utara ini menambahkan bahwa  keamanan bukan hanya tugas dan tanggung jawab polisi dan TNI, tetapimerupakan tanggung jawab bersama semua komponen masyarakat.
Karena itu, dia  menghimbau kepada masyarakat untuk senantiasa meningkatkan kewaspadaan melalui  Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) atau yang lazim disebut ronda malam agar kasus kejahatan bisa ditekan.
” Mari kita jaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Jika ada hal-hal yang mencurigakan supaya dilaporkan kepada pihak keamanan dan pemerintah setempat. (yul/yus)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.