IPNU IPPNU Bandar, Pelopori Kegiatan Istighosah Jelang UNBK

Batang84 Dilihat

Batang, medianasional.id
Dalam rangka memberikan motivasi kepada adik – adik pelajar tingkat Pendidikan SD/MI/SMP/MTs/MA/SMA dan SMK yang akan melaksanakan Ujian Nasional berbasis Komputer (UNBK), kecuali pendidikan dasar SD/MI yang masih menggunakan Ujian Tertulis, Semoga di mudahkan dalam mengerjakan soal dengan mendapatkan nilai yang baik.

Hadir dalam kegiatan tersebut H. Nur Hamid selaku Ketua MWC NU Kec Bandar, Muspika Bandar TNI, Polri dan KH Sungeng Rhomadon selaku Pembicara pada acara, Para tamu undangan, Siswa – siswi

SD/MI hampir 60 persen sedangkan Tingkat MTs di hadiri oleh Mts Mifathul Hidayah Pesalakan Bandar, Mts /SMP yang lain di konfirmasi tidak bisa hadir karena hari tenang.

Sementara itu, Kegiatan Istighosah berlangsung di Masjid Baabussalam Bandar Sabtu (14/3/2020) di pimpin Oleh KH. Ansori Naim selaku tokoh NU di wilayah Bandar dan sekaligus sebagai pengurus cabang NU Kabupaten Batang berpesan kepada para siswa yang akan menempuh ujian, jangan takut ujian, belajar lah dengan sungguh – sungguh apa yang telah di ajarkan Bapak /Ibu guru di sekolah, Kewajiban selaku siswa adalah belajar. Setelah kita belajar semaksimal mungkin baru kita serahkan kepada Allah SWT.

“Ujian adalah gerbang awal adik – adik semua untuk menempuh ke jenjang selanjutya, ” Ungkapnya.

Muh Khafifudin, Ketua PAC IPNU Kec Bandar dalam kesempatan tersebut menuturkan, Dengan adanya kegiatan Istighosah ini merasa bangga kepada adik – adik sekalian yang turut hadir bersama para pendamping bapak /ibu guru, demi sukses melewati Ujian Nasional. dengan di Awali Sholat Duha dilanjutkan istighosah bersama, Ucapnya

Di tempat terpisah menurut Fazil Fadli bahwa Ketua PC IPNU Kab Batang Syarifudin menghadiri kegiatan tersebut dan sekaligus mengucapkan selamat dan sukses kepada PAC IPNU IPPNU Bandar.

Ia juga memberikan apresiasi, Kegiatan ini sangat bagus, ini adalah bentuk langkah konkret bukan seremonial, namun bentuk kegiatan kebiasaan yang biasa dilakukan tiap tahun.

Sementara itu menurut Fazil Fadli yang datang selaku tamu undangan sebagai Penasehat PAC IPNU Kecamatan Bandar mengatakan, Kami selaku Alumni atau Penasehat PAC IPNU, kegiatan ini perlu di tingkatkan lagi terutama koordinasi kepada LP Maarif Kec Bandar dan Kepala Sekolah terkait, untuk memberi rekomendasi kepada guru pendamping agar anak – anak didik peserta ujian di Ikutsertakan sebagai upaya prosesif meningkatkan keimanan, mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Menanggapi tentang Virus Corona/COVID – 19 Fazil Fadli angkat bicara, Virus Corona memang berbahaya namun kita tidak perlu takut dan panik, yang penting kita selalu jaga kebersihan dan selalu berdoa agar kita semua terhindar dari virus tersebut.

“Jaga selalu kebersihan kita, setelah kita menjaga pola hidup bersih dan sehat kita berdoa agar dijauhkan dari segala bala, termasuk yang lagi ramai virus Covid – 19, ” Pungkas Fazil Fadli.

Reporter yang : Puji_L

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.