HUT PMI ke -77, Terus Tebar Kebaikan Dalam Tugas – Tugas Kemanusiaan

Ambon234 Dilihat

 

Ambon, medianasional.id – PMI Kota Ambon, merayakan Acara Syukuran HUT PMI ke-77 tahun 2022, yang dilaksanakan secara internal PMI, yaitu antara pengurus, tenaga sukarela, tenaga relawan, maupun pegawai UTD dan digelar di Markas PMI Kota Ambon Jl.Rijali Josefkam Tengah-Belakang Soya Ambon.

ADVERTISEMENT

” Hari ini tanggal 17 September 2022, genap Palang Merah Indonesia secara nasional berusia 77 tahun, dengan sorotan tema terus tebarkan kebaikan, yang menjadi motivasi dari PMI Kota Ambon, untuk terus memberikan pelayanan terbaik ke masyarakat di Kota Ambon,” kata Edwin Pattikawa selaku Ketua PMI kota Ambon kepada wartawan, sabtu (17/09/2022).

Ketua PMI Kota Ambon, Edwin Pattikawa menjelaskan, PMI sebagai garda terdepan, mempunyai tugas yang sangat berat dan PMI harus tetap memperjuangkannya, semua yakin bahwa PMI terus eksis dan banyak memberikan manfaat kepada masyarakat, walaupun dengan berbagai keterbatasan dan kemampuan yang dimiliki, PMI terus berjuang untuk selalu membantu masyarakat dan Pemerintah dalam menyelesaikan berbagai persoalan sosial dan kemanusiaan, baik itu kebencanaan, pelayanan kesehatan, donor darah, maupun penanggulangan Covid-19 dan PMI akan terus memperluas perannya pada urusan strategis lainya seperti isu perubahan iklim dan penyelamatan lingkungan dengan berpegang pada Prinsip-Prinsip Dasar Gerakan Internasional Palang Merah dan Bulan Sabit Merah, yaitu KEMANUSIAAN, KESAMAAN, KENETRALAN, KEMANDIRIAN, KESUKARELAAN, KESATUAN DAN KESEMESTAAN, ucapnya.

“Jadi tadi saya pesankan 2(dua) hal, yang menjadi perhatian untuk pengurus, relawan, tenaga sukarela kemudian yang mengolah unit transfusi darah PMI, dimana kita akan meningkatkan pelayanan PMI di masyarakat di kota ini, karena akhir-akhir ini kita sendiri menyadari bahwa kebutuhan darah untuk masyarakat di kota Ambon, sangat melonjak, dan melonjaknya cukup besar, untuk itu peran serta menjadi perhatian yang sangat serius bagi terpenuhinya pelayanan kebutuhan darah bagi masyarakat di kota Ambon, kita memahami sendiri bahwa kondisi kota Ambon ini adalah pulau, kita tersendiri jadi segala sesuatu juga adalah keterbatasan,” tandas Kepala PMI Kota Ambon.

Masih dikatakan Patikawa, Kalo terjadi kekurangan, kita juga tunggu pasokan dari luar, maksudnya dari pulau luar Ambon, yang harus menyuplai kepada kita berbagai hal termasuk didalamnya kebutuhan darah,
untuk itu kita membutuhkan peran serta dari masyarakat.

“Pada kesempatan HUT PMI ke 77 tahun ini saya sampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Relawan, tenaga sukarela dan pengurus serta jajaran PMI di semua tingkatan, atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini, dan saya juga berterima kasih kepada TNI dan Polri yang senantiasa selalu membantu PMI untuk menyediakan darah bagi masyarakat di Kota ini,” tutur Patikawa.

Ditambahkannya, pada tanggal 24 September nanti, akan dilakukan juga kegiatan donor darah yang akan dipusatkan di depan farmous hotel shantika, yang akan disupport oleh beberapa sponsor antara lain ; PT Bank Panin, yang akan mengkoordinir kegiatan tersebut bersama dengan PMI, dan kegiatan itu akan dibuka secara langsung oleh PJ Walikota Ambon Bodewin Wattimena, selaku pelindung PMI kota Ambon, ungkap Ketua PMI Kota Ambon.

Kepada seluruh jajaran PMI kota diharapkan agar menjaga kekompakan, karena tanpa kekompakan kita mungkin tidak bisa memberikan pelayanan yang terbaik di kota Ambon, mulai dari pengurus kemudian markas kemudian relawan kemudian tenaga sukarela maupun pegawai di unit transfusi darah, Itu merupakan rencana kita.

” Kalo Tuhan sayang tahun depan dalam usulan kami ke Pemerintah kota Ambon, sudah ada rencana untuk pembangunan rehabilitasi markas PMI di Jl.Rijali Josefkam Tengah-Belakang Soya ini untuk ditingkatkan menjadi lebih baik dan UTD Palang Merah yang ada di kudamati yang memakai pinjam tempat dari PMI Provinsi bisa digunakan penuh oleh Provinsi dan kita akan bersatu bersama di tempat ini, yaitu di markas PMI Jl.Rijali Josefkam Tengah-Belakang Soya ini untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat untuk lebih baik.

” Terus Tebar Kebaikan, semoga PMI Kota Ambon senantiasa memberikan kebaikan serta kualitas pelayanan prima bagi masyarakat Kota Ambon,” tutup Ketua PMI Kota Ambon Edwin Pattikawa.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.