Durian Rajawetan Kec.Tonjong Kab.Brebes Konon Peninggalan Wali

Jawa Tengah341 Dilihat
Kepala Desa Rajawetan Ruswoyo

Brebes, redaksimedinas.com – Musim durian tahun ini menjadi berkah buat masyarakat petani durian Desa Rajawetan Kec.Tonjong Kab. Brebes. Minggu 21/01/2018.

Rajawetan, desa sentra durian di wilayah ujung timur Kec.Tonjong bulan ini (01/2018) menjadi panen durian ke dua,jenis durian unggulan rajawetan durian lokal juga durian montong.

ADVERTISEMENT

Desa Rajawetan terkenal dari tempo dulu sebagian besar warganya berprofesi sebagai petani khususnya durian, hasil panen di pasarkan di sepanjang jalan Raya Kaligadung.

Ruswoyo Kepala Desa Rajawetan saat ditemui redaksimedinas mengatakan, keberadaan tanaman durian di rajawetan sudah ada sejak jaman dulu tidak tahu pastinya tahun berapa,” pertama kalinya ada durian di Rajawetan, konon ceritanya ” dulu ada 6 pohon durian peninggalan wali penyebar agama di wilayah Tonjong, yang sekarang tinggal 2 pohon milik mbah Darsono,di perkirakan berumur ratusan tahun. “jelas Ruswoyo.

Ruswoyo juga mengatakan ” warga untuk terus melestarikan menanam durian karena sebagai ikon Rajawetan, “target satu rumah menanam pohon durian bibit jenis montong 6 pohon, agar di masa mendatang warga lebih sejahtera di samping juga mengangkat nama Rajawetan sebagai sentra durian berkualitas, “imbuhnya.(Heru/Umar)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.