Bupati Wihaji Instruksikan Puskesmas Bantu Dewi Pasien Penderita Kanker Tulang Agar Tertangani Dengan Baik

Batang149 Dilihat

Batang, medianasional.id
Dengan tegas Bupati Batang Wihaji menginstruksikan kepada Kepala Puskesmas Tulis, dr Ali Balkhi agar membantu proses pengobatan Dewi Mutiara Putri (12) yang menderita kanker tulang agar mendapat penanganan medis dengan baik.”ucapnya

Bupati Wihaji bahkan melakukan kunjungan ke rumah putri pasangan almarhum Sugiharto dan Kasturah di Dukuh Pesawahan, Desa/Kecamatan Tulis, Minggu (10/12) pagi, bupati juga mempertanyakan kemungkinan adanya rumah sakit lain yang bisa menjadi rujukan selain Rumah Sakit Dokter Kariadi Semarang. Hal itu di lakukan guna mengantisipasi kemungkinan antrian yang cukup lama.”jelasnya

“Tentu kita selaku pemerintah daerah akan berusaha semaksimal mungkin guna membantu adik Dewi agar tertangani dengan baik, sehingga Insya allah penyakitnya bisa segera sembuh,” ujar Wihaji saat mengunjungi kediaman Dewi di dampingi Camat Tulis, Wawan Nurdiansyah dan Kepala Puskesmas Tulis.

Adapun pada kesempatan ini, Bupati Wihaji juga membujuk Dewi agar bersedia menjalani kemoterapi, termasuk orang tuanya supaya mengijinkan dan bisa mendampingi anaknya menjalani pengobatan medis.”jelasnya

“Sebelumnya sudah ada rujukan agar Dewi menjalani kemoterapi di Semarang, tapi menolak. Karena itu, hari ini saya minta adik Dewi dan orang tuanya bersedia untuk menjalani proses pengobatan agar penyakitnya bisa sembuh. Dan pihak puskesmas sendiri juga siap untuk mengantar menggunakan ambulan ke Semarang,” jelas Wihaji.

Terkait hal tersebut, selain bantuan medis, pihak Pemkab Batang melalui Bagian Kesra juga akan memberikan bantuan guna memenuhi kebutuhan lainnya. Dan Bupati sendiri pada kesempatan itu juga memberikan bantuan uang tunai pada orang tua Dewi, termasuk bantuan susu dan biskuit.”ucapnya

“Hal ini sudah menjadi kewajiban kita sebagai pemerintah daerah untuk membantu warganya yang membutuhkan bantuan. Karena itulah, ketika ada warga yang terserang penyakit, maka sudah menjadi kewajiban kita untuk membantu pengobatannya. Termasuk untuk kasus ini, biaya pengobatan akan di tanggung oleh BPJS dan Pemda melalui Bagian Kesra juga akan memberikan bantuan yang mudah-mudahan bisa untuk memenuhi kebutuhan lainnya,” beber Wihaji.

Kepala Puskesmas Tulis, dr M Ali Balkhi menambahkan, pihaknya secepatnya akan melakukan pendaftaran untuk proses kemoterapi secara online.
Selanjutnya nanti kalau sudah mendapat jadwal pengobatan, maka Dewi akan di bawa ke Semarang dengan menggunakan mobil puskesmas.”jelasnya

“Tepatnya tadi Bupati Wihaji sudah membujuk pasien, dan anaknya agar bersedia untuk menjalani proses kemoterapi di Semarang. Sehingga langkah kita selanjutnya adalah mendaftar secara online dan mempersiapkan transportasi untuk membawa pasien ke Semarang,” kata Ali Balkhi.

Selanjutnya di tambahkan, sesuai instruksi Bupati, pihak bidan desa dan juga Puskesmas akan secara rutin memantau kondisi kesehatan Dewi. Selain itu, asupan gizi dari Dewi juga ikut dipantau.”tutur wihaji

Kontributor : Sukirno
Editor : Puji_Leksono

Posting Terkait

ADVERTISEMENT
Konten berikut adalah iklan platform MGID, medianasional.id tidak terkait dengan isi konten.

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.