Bagikan Masker Gratis, Koramil 05/Karanggayam Himbau Warga Waspada Corona

Kebumen86 Dilihat

Kebumen, medianasional.id – Anggota Koramil 05/Karanggayam Serka Sukadi bersama Camat Karanggayam Drs Drajad Tri Wibowo, dan beberapa orang anggota Polsek Karanggayam melaksanakan operasi pendisiplinan masyarakat terkait penerapan kebijakan protokol kesehatan dalam rangka mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid-19 di wilayah Kecamatan Karanggayam, Kabupaten Kebumen, Senin (7/9/2020).

Sasaran pelaksanaan yakni Desa Gunungsari, Pasar Somawangsa, SMP Negeri 2 Gunungsari dan sekitarnya. Kegiatan tersebut meliputi pemantauan, penertiban dan pendisiplinan penggunaan masker serta memberikan himbauan tentang pencegahan penyebaran Covid-19 terhadap para pedagang dan pengunjung pasar agar tetap patuh untuk menggunakan masker dan mencuci tangan.

Saat ditemui Serka Sukadi menyampaikan kegiatan ini sudah terencana dari awal melalui jalur koordinasi antara Danramil 05/Karanggayam Kapten inf Suwarno, Camat dan Kapolsek Karanggayam.

“Kita menghimbau pada masyarakat terutama yang berada di pasar Somawangsa dan sekitarnya untuk tetap waspada, jika keluar rumah gunakan masker.” kata Serka Sukadi.

Selanjutnya Serka Sukadi juga menambahkan bahwa masih banyak sekali masyarakat dijumpai tidak menggunakan masker. Bahkan mungkin sengaja tidak menggunakan masker. Yang kedapatan tidak menggunakan masker, Langsung diberikan himbauan dan arahan agar
selanjutnya membiasakan diri bermasker. “Kami memberikan masker gratis untuk dikenakan,” imbuhnya.

Reporter : Tyo

Editor : Drajat

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.