Babinsa Koramil 15/Klirong Hadiri RAT Gapoktan Sri Lestari Desa Klirong

Kebumen135 Dilihat

Kebumen, medianasional.id – Babinsa Koramil 15/Klirong Peltu Sumadi hadiri RAT Gapoktan Sri Lestari Desa Klirong Kecamatan Klirong, Kabupaten Kebumen, Kamis (13/08/2020).

Kepala Desa Klirong Slamet menyampaikan bahwa hasil pertanggung jawaban penggunaan dana yang tepat sasaran, demi terwujudnya swasembada pangan di wilayah Desa Klirong mengalami kemajuan. Keberhasilan kelompok tani yang berkaitan dengan keluhan petani, karena dukungan serta himbauan juga masukan dari berbagai pihak, baik dari PPL, Dinas pertanian, Babinsa maupun kelompok Tani itu sendiri.

Pada kesempatannya Babinsa Koramil 15/Klirong Peltu Sumadi mengucapkan terimakasih kepada Ketua Penyelenggara RAT (Rapat Anggota Tahunan) Gapoktan Sri Lestari Desa Klirong yang telah memberikan waktu untuk memberikan sambutan sekaligus masukan.

“RAT Gapoktan Sri Lestari sangat penting diselenggarakan demi terwujudnya monitoring, serta keterbukaan mengenai penggunaan dana di bidang pertanian di suatu wilayah, sebagai mitra Desa kami selaku Babinsa Desa Klirong selalu dengan setia mendukung semua kegiatan demi kesejahteraan masyarakat Desa Klirong ini,” tutur Peltu Sumadi.

” Harapan saya Sebagai Babinsa Desa Klirong semoga kelompok Tani / Gapoktan Sri Lestari Desa Klirong selalu menghasilkan produk panen yang melimpah, meningkat, maju dan sukses,” ungkapnya.

Reporter : Tio

Editor : Drajat

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.