51 Bayi Di Bawah Dua Tahun Diwisuda Usai Mendapat Imunisasi Dasar Lengkap

Ambon, Maluku1787 Dilihat

Ambon, mediaasional.id – Di Ambon, sebanyak 51 bayi di bawah dua tahun telah diwisuda setelah sukses menyelesaikan program imunisasi dasar sesuai program nasional. Prosesi wisuda yang dilaksanakan di kantor Desa Poka pada Rabu (13/3/24), disertai dengan pemberian piagam dan sertifikat kepada para bayi.

Ketua Tim Penggerak PKK Kota Ambon, Lisa Wattimena, memberikan penghargaan kepada orang tua yang dengan penuh kesadaran membawa anak-anak mereka untuk melakukan imunisasi setiap bulannya.

ADVERTISEMENT

Menurut Lisa, imunisasi adalah salah satu langkah penting dalam upaya menurunkan angka kematian bayi dan balita, dan akan terus disosialisasikan kepada orang tua yang belum menyadari pentingnya imunisasi.

Kepala Desa Poka, Martina Kelbulan, menyatakan bahwa, wisuda imunisasi adalah komitmen dari pemerintah desa dalam membantu meningkatkan kesehatan bayi dan balita di Kota Ambon. Dia berharap, program wisuda seperti ini dapat dilanjutkan dan diadopsi oleh desa-desa lain di Kota Ambon, sebagai langkah konkrit dalam menjaga kesehatan generasi mendatang.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.