SMPN 8 Purwokerto Peringati Tahun Baru Hijriyah dengan Berbagi

Banyumas, Purwokerto293 Dilihat

Banyumas, medianasional.id – Dalam rangka memperingati tahun baru Hijriyah di SMP Negeri 8 Purwokerto menyelenggarakan dengan kegiatan yang bernuansa Islami. Kegiatan dilaksanakan dihalaman sekolah setempat Jumat 4 Agustus 2023.

Khotmil Qur’an mengawali kegiatan yang diikuti oleh seluruh warga sekolah antara lain kepala sekolah, guru serta seluruh siswa dan siswi SMP Negeri 8 Purwokerto mengawali rangkaian peringatan tahun baru Hijriyah yang digelar oleh sekolah yang berwawasan iman dan taqwa dalam bingkai kebhinekaan. Nuansa Islami begitu terasa dalam kegiatan ini. Semua siswa yang beragama islam ikut menyimak dan membaca Al Quran secara bersama-sama.

ADVERTISEMENT

Pembacaan sholawat yang diiringi oleh tim Hadroh sekolah tersebut turut meramaikan suasana.

Ketua Panitia Annaku Cykal Ramadhani mengatakan kegiatan peringatan tahun baru hijriyah, selama bulan Muharam telah mengumpulkan infaq yang akan didistribusikan untuk anak yatim, anak piatu dan ada anak yatim piatu.

“Kegiatan diawali dengan khataman Al Quran, pengukuhan duta tadarus, pengajian hikmah Muharram dan santunan anak yatim piatu,” katanya.

Anna menambahkan sebelum kegiatan pihaknya menggalang infaq baik dari siswa, guru dan orang tua.

“Alhamdulillah terkumpul uang sebanyak 16 juta lebih, yang akan kami distribusikan kepada 48 teman kami yang yatim, piatu dan yatim piatu,” tambahnya.

Menurut Kepala SMP N 8 Purwokerto Suhriyanto tujuan diadakannya perayaan tahun baru Islam ini adalah agar para siswa muslim mengingat tahun Islam dan juga mengingatkan siswa pada perjuangan Nabi Muhammad SAW yang pada zaman dahulu hijrah dari Mekkah menuju Madinah. Bukan hanya itu saja, tujuan lain diadakannya acara ini adalah untuk mengajak para siswa berhijrah menjadi manusia yang lebih baik lagi dari yang sebelumnya yang berakhlak karimah.

“SMP Negeri 8 Purwokerto merupakan sekolah yang berwawasan Imtaq, dalam bingkai Kebhinekaan. Meski sebagian besar siswa kami muslim tetapi kami juga memberi kesempatan kepada siswa kami yang non muslim untuk mendalami Kitabnya sesuai gurunya masing-masing,” jelasnya.

Terkait dengan Bulan Muharram dengan kegiatan berbagi, Suhriyanto mengatakan Bulan Muharram adalah bulan yang baik untuk berbagi untuk anak yatim piatu, karena bulan tersebut bisa dikatakan Bulan Anak Yatim Piatu.

“Dengan adanya kegiatan berbagi diharapkan dapat menumbuhkan kepedulian, rasa sosial, dan menumbuhkan simpati untuk anak didik. Sementara bagi penerima akan menjadikan kegembiraan atas perhatian dari teman temanya,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.