Situ Kemang Akan Segera Direvitalisasi Oleh Pemprov Jabar

Bogor446 Dilihat

Bogor, Medianasional.id – Situ Kemang adalah salah Situ yang berada di yang berada di Kabupaten Bogor akan di revitalisasi oleh pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Situ Kemang berada diantara 2 Desa, yaitu Desa Kemang dan Desa Pondok Udik Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor.

ADVERTISEMENT

Sosialisasi Revitalisasi Situ Kemang diadakan di Aula Kantor Kecamatan Kemang yang dihadiri oleh Sekcam Kemang, Kepala Desa Kemang Entang Suana, Kepala Desa Pondok Udik Entis Sutisna, UPTD PSDA  WS Ciliwung Cisadane Jawa Barat Yuliana dan jajarannya, Babinsa,  Bhabinkamtibmas. BPD, LPM,  RT, RW, Karang Taruna, Perwakilan Para pedagang  Situ Kemang. Jum’at (12/5/23).

Dalam sambutanannya UPTD PSDA WS Ciliwung – Cisadane Yuliana mengatakan, “Kami ingin menyampaikan bahwa bapak Gubernur Jawa Barat memiliki proyek strategis yang salah satunya adalah penataan dan revitalisasi kawasan destinasi wisata Situ Kemang. Proyek strategis berarti ini merupakan program andalan di Provinsi Jawa Barat dan maksud bapak Gubernur untuk mengangkat kesejahteraan masyarakat, terutama masyarakat di sekitar Situ Kemang dengan harapan adanya wisata situ kemang dapat meningkatkan perekonomian dan menambah indeks kebahagian dari pasca covid yang sangat berdampak  bagi masyarakat,” jelasnya.

“Jadi salah satu ide, niat dari pemerintah Provinsi Jawa Barat yaitu melalukan penataan. Contohnya situ gede di Kota Bogor, situ Kalong di Depok dan sekarang sudah berubah yang tadi tidak terawat sekarang sudah tertata dengan baik dan sekarang sudah menkadi tempat wisata warga sekitar,” ucapnya.

Kepala Desa Kemang Entang Suana dalam keterangannya mengatakan, “Saya sangat menyambut baik dengan direvitalisasinya situ kemang, karena dulu saya sering mengusulkan, bagaimana situ kemang ini menjadi obyek wisata dan Alhamdulillah sudah akan di revitalisasi. Dan saya juga mengucapkan terimakasih kepada pemerintah Provinsi Jawa Barat,” ujarnya.

Seterusnya Entang mengatakan, “Dalam rangka sosialisasi ini saya menghimbau kepada masyarakat untuk bekerjasama sehingga proyek ini berjalan dengan baik dan lancar,” imbuhnya.

Sementara itu Kepala Desa Pondok Udik Entis Sutisna mengatakan, “kami juga sangat mendukung dan menyambut baik dengan adanya revitalisasi situ kemang dan kami juga sudah berkoordinasi dengan semua pihak, terutama dengan para pedagang warga pondok udik  untuk sementara tempatnya akan pindahkan  ke sebelah kantor Koramil Kemang dan pedagang warga kemang nanti kita musyawarahkan,” jelasnya.

Di tempat terpisah perwakilan kontaraktor CV. Pratama Sakti Internusa Joni Suhartono mengatakan kepada awak media, “Proyek ini waktunya 180 hari kerja atau 6 bulan, tetapi kami di minta oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat bulan Agustus harus selesai dengan nilai kontrak pekerjaan Rp 3,9 Milyar. Bidang pekerjaannya antara lain 2 lapangan putsal, tenan tenan buat pedagang, tempat selvi, gapura, pos jaga serta jogging track,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.