Republik Pukau Ribuan Manusia, di Malam Puncak HUT ke 16 Kabupaten

Ribuan Para Penonton Band Republik Terlihat Beriterakasi Dengan Musik

Penulis   : Rismaidi

Editor    ” Aris, Ras

ADVERTISEMENT

Mukomuko, medianasional.id – Ribuan orang memadati lapangan komplek perkantoran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko, dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Mukomuko ke 16. Dimana Band Republik terlihat memukau para penonton yang mulai berdatangan sekitar pukul 18:00 WIB Senin (25/2), dari segala penjuru pelosok 148 Desa, serta 3 Kelurahan  dari 15 Kecamatan, yang ada di Kapuang Sakti Ratau Batuah (KSRB) tersebut.

Bahkan pada malam puncak yang jatuh pada 25 Pebruari 2019 itu, banyak para penonton yang datang dari Provinsi tetangga. Yaitu Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi dan dan warga Kecamatan Lunang Silaut serta warga Tapan Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) yang secara kebetulan, sempat diwancarai awak medianasional.id. Yakni Indra Maulana (31) warga Tapan dan Iman Suranto (25) warga Kabupaten Kerinci. Kedua orang itu mengaku rela datang jauh-jauh dari Provinsi tentanga, untuk menikmati hiburan musik yang disuguhkan oleh Band Rebuplik.

Terlihat Bupati Mukomuko, Wabup, Ketua DPRD, Kapolres dan Segenap Stakehoder Hadir Pada Malam Puncak HUT ke16 KSRB

Sementara itu, terlihat Bupati setempat, H. Choirul Huda, SH, Wakail Bupati Haidir, SIP, Ketua DPRD Armansyah, dan Kapolres Mukomuko, AKBP. Yayat Ruhiyat, SIK, serta stakehoder Pemkab setempat lainnya turut hadir pada peringatan malam puncak HUT ke 16 tersebut, yang nampak khusuk menyaksikan persembahan lagu. Sepertinya ada rasa kebanggaan tersendiri, tersirat pada mimik wajah pejabat tinggi di Mukomuko pada malam itu.

Karena melihat vokalis Band Repuplik aktiv berinteraktiv dengan ribuan penonton yang memadati lapangan perkantoran Pemkab setempat. Terlihat juga parat TNI=Polri dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), dikerahkan untuk menjaga keamanan serta ketertiban. Dan suasana pada malam itu, terlihat aman dan terkendali, meskipun ribuan massa tumplek di satu lokasi.

 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.