Polsek Limpung Gelar Operasi Cipta Kondisi Jelang Bulan Suci Ramadhan

Batang59 Dilihat

Batang, medianasional.id Jajaran Polsek Limpung Polres Batang Polda Jawa Tengah berhasil menyita ratusan botol minuman keras berbagai merk dalam operasi cipta kondisi yang di gelar sebelum bulan puasa, Razia tersebut dilakukan untuk menekan angka kriminalitas diwilyah hukum Polsek Limpung dan juga dalam rangka menjelang bulan suci ramadhan.

Kapolsek Limpung AKP Donni Krestanto menuturkan, Dalam rangka menjelang bulan Ramadhan yang di percayai oleh umat muslim adalah bulan yang suci tersebut, pihaknya melakukan operasi cipta kondisi. Sasaran utama adalah peredaran miras, perjudian dan juga penggunaan obat-obatan terlarang.

ADVERTISEMENT

Hal tersebut dilakukan guna menciptakan kondusifitas di wilayah Kecamatan Limpung dan kecamatan Banyuputih menjelang bulan suci Ramadhan.

Lanjut Kapolsek Limpung AKP Donni Krestanto saat di temui mengatakan Dalam razia sepekan ini yang dilakukan oleh jajaran Polsek Limpung telah berhasil mengamankan kurang lebih 314 botol miras dari berbagai jenis, ukuran dan merk, seperti Anggur orang tua , new pot, Ciu dan 1 jerigen (30 liter) tuak. Minggu, (5/5/19).

Pelaksanaan operasi cipta kondisi yang dilakukan oleh jajaran Polsek Limpung Polres Batang Polda Jateng melibatkan seluruh anggota, terutama dalam pemberantasan peredaran miras yang selama ini cukup meresahkan masyarakat. Meskipun sudah berulang kali dilakukan razia oleh pihak kepolisian, namun masih tetap ada masyarakat yang membandel berjualan minuman keras tersebut.

” Ratusan botol miras yang berhasil disita tersebut nantinya akan dimusnahkan di Mapolres Batang,” jelas AKP Donni.

Kegiatan Operasi Pekat tersebut menyisir beberapa lokasi yang diduga digunakan sebagai tempat berjualan miras. Petugas Polsek Limpung juga menyisir diduga tempat lokalisasi dan warung remang-remang serta tempat hiburan kafe karaoke.

Lebih lanjut Kapolsek Limpung AKP Donni Krestanto mengatakan Kegiatan operasi pekat ini dilaksanakan dalam rangka menciptakan kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polsek Limpung Polres Batang menjelang bulan suci Ramadhan, Operasi yang dilakukan dalam sepekan ini merupakan gabungan dari semua fungsi yang ada di Polsek dan mendapatkan hasil.

Keberhasilan dalam operasi ini berkat kerja sama dan informasi dari warga masyarakat jika di beberapa warung ada yang masih nekat menjual miras, sehingga hal tersebut mempermudah petugas didalam melakukan razia dalam rangka operasi cipta kondisi.

” Dalam bulan suci Ramadan nantinya warga masyarakat yang beragama islam dapat menjalankan ibadah secara khusuk dan tidak terganggu dengan adanya penyakit masyarakat, ” Harapan Kapolsek Donni.

Reporter : Puji_L.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.