Pilkati Tingkat Kabupaten Tubaba Memasuki Babak Verifikasi Berkas.

TUBABA, Medianasional.id
Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat Bersama Panitia Pemilihan Kepala Tiyuh/Desa (Pilkati) melakukan tahapan Verifikasi berkas bakal calon kepalo Tiyuh yang di gelar di Aula rapat kantor Bupati kecamatan Tulangbawang Tengah.

ADVERTISEMENT

Mansyur Yoesuf.SE,.MM Kepala Bagian Tata Pemerintah (Kabag Tapem) Sekdakab Tubaba bahwa dalam Proses Tahapan verifikasi berkas calon kepalo tiyuh yang dijadwalkan akan digelar secara serentak pada 19 Mei 2020 mendatang saat ini sudah masuk dalam tahapan verifikasi berkas.

“Ya, Sebanyak 25 calon yang sudah mengikuti tahapan verifikasi berkas dari lima Tiyuh yang mengikuti,” jelasnya mansyur melalui telpon cellulernya, Kamis (27/2/2020)

Adapun kelima Tiyuh tersebut, Tiyuh Penumangan baru ada 4 (empat) calon, Panaragan 3 (tiga) calon, Mulya kencana 8 (delapan) calon, gunung katun tanjungan 6 (enam) calon, dan terang jaya 4 (empat) calon.

Untuk diketahui, lanjut Mansyur, bahwa ada dua Tiyuh yang akan melakukan seleksi verifikasi tambahan pada tanggal 3 Maret 2020 mendatang.hal itu dilakukan karena dua tiyuh melebihi lima kuota yang ditetapkan.

“Jadwal dua tiyuh tersebut jika berkas calonnya tidak ada masalah, maka selanjutnya akan mengikuti tahapan tes secara tertulis 65 persen (Nilai pemilihan ganda), 25 persen (Soal essay), kemudian 10 persen (pengalaman kerja)dengan dibuktikan surat keterangan atau surat keputusan pernah bekerja dilembaga kepemerintahan.

Lebih lanjut, Jika salah satu calon dalam proses tes tersebut mendapatkan nilai terendah maka calon tersebut dinayatakan gugur artinya kita akan pilih lima yang terbaik dan sisanya akan gugur hingga calon kepala tiyuh hanya lima saja, jelas mansyur

Berjalannya verifikasi tersebut, Mansyur juga mengharapkan kepada peserta calon pilkati jika sudah ditetapkan sebagai calon nantinya, agar masing -masing calon dapat bersama berkomitment menciptakan situasi pilkati damai tetap menjaga silaturahmi antar calon lainnya serta tidak menggunakan politik hitam (kompanye hitam) dan pasti siap menang dan siap kalah, pungkas Mansyur.

Dari pantauan, nampak verifikasi tersebut melibatkan panitia tingkat kabupaten, Panitia tingkat tiyuh, Kabag Hukum sekdakab Tubaba sofyan Nur.S.Sos,.M.IP, Camat tuba-tengah camatan Tuba-Udik ,polres Tubaba, kapolsek TBT, kapolsek Tumijajar, Koramil, Kasubag bagian Tata Pemerintahan, kasubag bagian undang-undang bagian Hukum, Unsur Dinas pendidikan serta unsur dinas pemberdayaan masyarakat Pemerintah tiyuh dan kelurahan dan unsur inspektorat dan tamu undangan lainnya.

Laporan : Hadi/Dian

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.