Peringatan HUT Pepabri ke-61 Tahun 2020 di Kabupaten Kampar Berlangsung Khidmat

Kampar, Riau67 Dilihat

Kampar, medianasional.id – Dewan Pengurus Cabang Persatuan Purnawirawan dan Warakuri TNI -Polri ( DPC PEPABRI) gelar Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-60 Tahun 2020, dengan tema “Perkokoh Persatuan Dilandasi Jiwa dan Semangat Sapta Marga dan Tribata” yang bertempat di Aula Markas Cabang Legiun Veteran Republik Indonesia, tepatnya di jalan Ahmad Yani Bangkinang Kota, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau.

 

Kegiatan HUT Pepabri tersebut tampak di hadiri Kapolres Kampar, AKBP. Mohammad Kholid, S.I.K, yang diwakili Kasat Binmas, AKP. Rantip, Dandim 0313/ KPR, diwakili Pjs Kasdim, Mayor Arh. Gunawan, Ketua DPC Pepabri Kabupaten Kampar, H. Nazaruddin, Bhabinsa Bangkinang Kota, Serma Sudirman, Bhabinsa Langgini, Sertu, Wilian, Perwakilan Purna Polri – TNI, Perwakilan FKPPI dan puluhan undangan lainnya.

 

Ketua DPC Pepabri Kabupaten Kampar, H. Nazaruddin, ketika dikonfirmasi oleh awak media mengatakan, saya sangat bersyukur. Karena di Kabupaten Kampar ini sudah lebih kurang 30 tahun, mungkin ini baru dilaksanakan.

“Saya menjabat selaku Ketua DPC Pepabri Kabupaten Kampar baru selama 1 tahun ini, dan saya berusaha bagaimana Pepabri ini bisa dikembalikan pada masyarakat. Biar nampak oleh masyarakat, terutama Pemerintahan Daerah. “Maka kami berusaha memperingati HUT dengan cara sederhana,” jelas H. Nazaruddin.

 

Selanjutnya dijelaskan Ketua DPC Pepabri Kabupaten Kampar, karena situasi dan kondisi Covid-19. Sebetulnya kalau acara kita ini dilaksanakan secara besar – besaran bisa saja, dengan anggaran 600 orang Pepabri lebih bisa hadir. Tetapi kita mengingat keadaan kondisi Covid-19 saat ini belum pulih, maka kita mematuhi Protokol Kesehatan dengan undangan lebih kurang sekitar 50 orang.

 

Kemudian Perwakilan – perwakilan dari Daerah Kecamatan, PAC namanya. Itu kita undang 3 atau 4 orang Perwakilan, maksimalnya 50 orang semua tamu undangannya. Jadi peringatan HUT Pepabri tahun 2020 ini, kita peringati secara sederhana dan disetujui oleh Kepilisian. Kita minta izin kepada Kepolisian, yang penting mematuhi protokol kesehatan,” terang H. Nazaruddin lagi.

 

“Mudah – mudahan dengan peringatan HUT Pepabri tahun ini, semoga menambah motivasi kepada rekan – rekan pensiun yang belum terdaftar disini. Karena ini adalah memotivasi mereka – mereka yang belum terdaftar di Pepabri, sebab masih banyak lagi kawan – kawan yang belum mendaftar.

 

“Maka itu kita peringati HUT Pepabri ini, agar kawan – kawan yang telah pensiun 5 tahun belakangan ini atau kemarin, supaya bisa mendaftarkan diri. Karena ini wadah, daripada waktu dinas dia kesibukannya banyak. Tetapi setelah pensiun, jangan sempat menung – menung dirumah. Sebab nanti bisa stres dan hilang akal, mari kita bergabung di Pepabri ini untuk jalin silaturrahmi dan bisa tukar pikiran,” imbuh Ketua DPC Pepabri Kabupaten Kampar.

 

Lebih lanjut ditambahkan H. Nazaruddin, kita tetap akan mendukung Pepabri ini dengan wadahnya dan mendukung kegiatan – kegiatan dan program Pemerintah Daerah semampu kita. “Insya allah kedepannya akan kita laksanakan HUT Pepabri ini setiap tahunnya, kalau kita masih diberikan kesehatan dan ada kemampuan.

 

Sementara itu, dengan HUT Pepabri ini kita berharap kepada Pemda Kab. Kampar agar ada pandangan kepada DPC Pepabri untuk membantu. Seumpanya seperti kantor kita ini perlu direnovasi, kayak halamannya rumput segala macam itu tidak bisa dibersihkan secara gotong royong terus. Sebab rumputnya muncul terus, kalau bisa Pemda Kabupaten Kampar bisa membantu mensemenisasi halaman kantor kita ini,” ungkap Ketua DPC Pepabri Kabupaten Kampar.

 

Ditempat terpisah, Kapolres Kampar, AKBP. Mohammad Kholid, S.I.K, melalui Kasat Binmas, AKP. Ratip menyampaikan, dalam rangka HUT Pepabri ini Kepolisian sangat mendukung sekali kegiatan ini. Karena dengan persatuan dan kesatuan itu mudah – mudahan terjaga, dan Pandemi Covid-19 bisa hilang dari muka bumi ini.

 

Terakhir untuk harapan kedepan, supaya lebih ditingkatkan dengan kegiatan HUT Pepabri ini adalah menjaga persatuan dan kesatuan yang pensiun. “Mudah – mudahan dengan kegiatan ini akan menjadi pemicu dari kita, setelah pensiun kita akan memasuki dari lingkungan Pepabri ini. Karena pada umumnya yang berdinas pasti akan tiba masa pensiun,” tutup Kasat Binmas Polres Kampar.

 

Reporter : Robinson Tambunan. 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.