Menyambut Hari Disabilitas Internasional, Kapolres Wonosobo Melaksanakan Bakti Sosial

Wonosobo79 Dilihat

 

Wonosobo, medianasional.id – Menyambut hari Disabilitas Internasional yang jatuh pada hari Rabu tanggal 3 Desember 2019, Kapolres Wonosobo Akbp Abdul Waras,S.I.K bersama dengan PJU Polres Wonosob dan Dinas Sosial Kabupaten Wonosobo melaksanakan kegiatan Silaturahmi, makan siang bersama dan bakti sosial bertempat di gedung sasana Adipura Wonosobo. Senin, 2 Desember 2019 pkl.13.00 Wib.

Dalam kegiatan tersebut hadir kepala bidang sosial Dinas Sosial Kabupaten Wonosobo Ibu Siti Nurma Aisyah, ketua IDW Wonosobo Bapak Syaifurohman dan perwakilan penyandang disabilitas seluruh Wonosobo yang berjumlah kurang lebih 70 orang.

Kegiatan yang dilakukan di halaman gedung sasana adipura digelar dengan santai, duduk bersama menggunakan karpet apa adanya, sebelum acara dimulai terlebih dahulu Kapolres Wonosobo menyampaikan sambutan ditengah-tengah penyandang disabilitas.

“Saya mengucapkan selamat hari Disabilitas Internasional semoga semakin sukses, kami sangat apresiasi terhadap penyandang disabilitas di Kabupaten Wonosobo meskipun dengan keterbatasan untuk tetap semangat berkarya dan bekerja, hal ini sebagai pembelajaran bagi kita semua untuk tetap semangat dalam menjalani kehidupan seharu hari khususnya dalam bekerja,” ujarnya.

Lebih lanjut, menambahkan bahwa kegiatan ini sebagai rasa syukur kita bersama dalam menyambut hari Disabilitas internasional,  semoga pelaksanaan perayaan hari Disabilitas Internasional yang akan dilaksanakan besok pada tanggal 3 Desember 2019 bisa terlaksana dengan lancar.

Sambutan Kabid Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Wonosobo Dinas Sosial Ibu Siti Nurma mengucapkan banyak terima kasih kepada jajaran Polres Wonosobo atas terselenggaranya acara ini, kami sangat sangat bangga atas kehadiran Kapolres Wonosobo yang telah berkenan bertemu langsung dengan penyandang disabilitas Kabupaten Wonosobo.

Siti Nurma menambahkan hal Ini merupakan kebanggaan kami semua dan menambah semangat kami dalam bekerja tentunya dengan keterbatasan yang ada, semoga silaturahmi ini tetap terjalin dengan baik antara penyandang disabilitas dengan Polres Wonosobo.

Ketua IDW Wonosobo bapak Syaifurohman mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan oleh jajaran Polres Wonosobo, ini merupakan suatu kebanggaan bagi kami dan banyak pesan yang kami ambil. Kegiatan ini tentunya menambah semangat kepada kami untuk tetap berjuang dalam berkarya dan berjuang ditengah tengah keterbatasan kami.

“Dengan kehadiran jajaran pejabat Polres Wonosobo tentunya kita bisa berdiskusi bersama terutama penerbitan SIM bagi penyandang disabilitas karena kita sebagai warga negara yang baik ingin juga mempunyai SIM sebagaimana warga negara yang lain,” ucapnya.

Setelah acara selesai kemudian dilanjutkan dengan makan siang bersama dan pemberian bingkisan kepada penyandang disabilitas, selama kegiatan berlangsung situasi aman dan tertib.

Reporter : Andika

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.