Jumat Religi, Suyono Shalat Jum’at Bersama Warga Roban Timur

Batang75 Dilihat

Batang, medianasional.id
Orang nomor dua di Pemerintah Kabupaten Batang yakni Wakil Bupati Suyono pada kesempatan Jum’at Religi melakukan kegiatan anjangsana berbaur bersama warga Roban Timur.

ADVERTISEMENT

Politisi Partai Persatuan Pembangunan itu memang sering melakukan perjalanan ke desa – desa untuk bersilaturahmi kepada warga masyarakat, baik itu masyrakat yang berada di wilayah pesisir maupun warga di wilayah pegunungan Kabupaten Batang.

Kali ini, Suyono berkesempatan melakukan Shalat Jum’at berjamaah bersama warga masyarakat Roban Timur, Kades setempat pun ikut mendampingi beserta tokoh masyarakat dalam kesempatan tersebut. (13/3/2020)

Usai melakukan Shalat Jum’at Suyono memberikan bantuan untuk sound system masjid, dan juga memberikan santunan kepada anak-anak yatim di Desa Roban Timur.

“Warga Roban Timur untuk berbaur bersama guyub rukun dalam setiap kegiatan guna kemajuan desanya, tidak hanya untuk kepentingan pembangunan desa saja, namun untuk memakmurkan masjid bersama – sama, ” Ungkap Politisi Partai Persatuan Pembangunan usai memberikan sumbangan.

Lebih lanjut Suyono menuturkan, Warga Roban Timur harus bekerja sama dengan birokrasi di tingkat desa guna memajukan daerahnya. Apa potensi warga masyarakatnya kita suport bersama – sama, Kalau ada destinasi wisata yang dapat menambah nilai ekonomis buat warga sekitar bergerak bersama guyub membangun daerahnya.

” Karena keterbatasan anggaran, Mari kita gali embrio yang ada di wilayah masing-masing yang berprestasi untuk memajukan daerahnya, ” Ungkap Wakil Bupati Suyono.

Ia juga berpesan kepada orang tua, untuk selalu mengawasi putra putrinya jangan sampai terjerumus menggunakan obat – obatan terlarang dan sejenisnya, Dan juga selalu mengawasi gerak – gerik perubahan pada diri anak, karena apabila anak tidak terpantau pergaulanya mereka dapat dengan mudah terhasut untuk melakukan hal-hal yang di larang oleh negara dan agama.

Reporter yang : Puji_L

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.